www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Aparat Kepolisian Berhasil Amankan Pelaku Pembunuhan Wanita Tanpa Busana di Kampar
Sabtu, 27 April 2024 - 17:00:29 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (BABADNEWS) - Aparat kepolisian menangkap pelaku pembunuhan terhadap Hairun Nisa, yang ditemukan tewas tanpa busana di Jalan Poros, Desa Muara Mahat, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Ahad (21/04/2024).

 

Pelaku adalah Rizky Saputra (22), warga Dusun Mekar Tani, Kelurahan Bukit Kemuning, Kecamatan Tapung Hulu. Pelaku ditangkap pada Sabtu (27/4/2024) dini hari di Desa Danau Lancang, Kecamatan Tapung Hulu.

"Penangkapan oleh Tim Opsnal Polres Kampar bersama Unit Reskrim Polsek Tapung dibackup Tim Jatanras Polda Riau. Tersangka bersembunyi di sebuah pondok," ujar Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja melalui Kapolsek Tapung Kompol Nursyafniati.

 

Nur menjelaskan, Jumat (26/4/2024) sekitar pukul 22.00 WIB, Tim Opsnal Polres Kampar mendapat informasi, pelaku pembunuhan Hairun berada di Desa Danau Lancang. Tanpa buang waktu tim berangkat ke desa itu untuk memastikan keberadaan pelaku.

Sesampainya di Desa Danau Lancang, Tim Opsnal Polres Kampar melakukan koordinasi dengan Unit Reskrim Polsek Tapung dan Jatanras Polda Riau untum mencari alamat persembunyian pelaku.

"Diduga tersangka bersembunyi dalam pondok sebuah rumah. Sabtu ini sekitar 02.15 WIB, tim gabungan melakukan mapping di sekitaran tempat persembunyian dan menempatkan informan di sebuah rumah yang diduga jadi tempat persembunyian tersangka," jelas Nur.

Sekitar pukul 03.00 WIB, tim gabungan berhasil mengamankan pelaku beseta barang bukti berupa 1 unit handphone merk Vivo Y02T warna gold milik korban. "Setelah diinterogasi, tersangka mengakui perbuatannya," kata Nur.

Menurut tersangka, perbuatan itu dilakukannya karena rasa sakit hati. "Tersangka sakit hati dengan mantan istrinya yang telah selingkuh dan melampiaskan kekesalannya kepada korban dengan mencekik," ungkap Nur.

Nur menyebut antara tersangka dan korban tidak memiliki hubungan. "Mereka tidak punya hubungan. (Hanya) kenal lewat Michat," ungkap Nur.

Saat ini, tersangka dan barang bukti dibawa ke Polsek Tapung untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut. "Tersangka ditahan. Kami juga akan melengkapi berkas perkara dan berkoordinasi dengan jaksa," pungkas Nur.

Diketahui jasad korban pertama kali ditemukan oleh Syaribal (42) dan Erni (45) yang akan mencari brondolan sawit di Blok Kemuning, Desa Muara Mahat sekitar pukul 15.00 WIB.

Saksi melihat seorang wanita seperti tertidur di kebun sawit. Temuan itu kemudian dilaporkan ke Polsek Tapung.

Polisi langsung ke TKP, dan diketahui korban telah meninggal dunia. Jasad korban ditutup handuk putih, kabel warna putih melilit leher korban serta luka lebam di wajah.**

 

Sumber: Cakaplah. Com




 
Berita Lainnya :
  • Kabar Mengejutkan dari Jagat Hiburan Indonesia , Aktor Senior Epy Kusnandar Terjerat Kasus Narkoba
  • Pekan Ini, Dolar Menguat pada Akhir Perdagangan
  • Pelantikan Calon Anggota Dewan Terpilih Diperkirakan Bulan September Hingga Oktober 2024
  • Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
  • Bapenda Riau Buat Kebijakan Denda Keterlambatan Bayar Pajak Bermotor Turun Hanya 2 Persen Per Bulan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    8 Camat Sukajadi Rahma Ningsih Apresiasi Donor Darah Kedung Sari
    9 Ayat Cahyadi : Rencana Belajar Tatap Muka Tunggu Arahan Kemendikbud
    10 Putus Mata Rantai Covid-19,
    Tiga Pilar Kelurahan Bencah Lesung Semprot Disinfektan Pemukiman Warga RT 02 RW 01
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers