Ujian PPPK Dimulai, Tak Hadir Langsung Gugur
Selasa, 06 Mei 2025 - 10:48:03 WIB
PEKANBARU (BabadNews) - Peserta ujian seleksi kompetensi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) dimulai, Senin (5/5). Pelamar yang tak hadir langsung dinyatakan tidak lulus dan tidak dapat mengikuti tahapan selanjutnya.
Ujian PPPK bagi pelamar di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dipusatkan di Grand Suka Hotel Pekanbaru. Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau Zulkifli Syukur mengatakan, ujian seleksi kompetensi hari pertama dibagi menjadi dua sesi.
Sesi pertama diperuntukkan bagi 153 peserta dan sesi kedua bagi 300 peserta. Pada sesi pertama, dikatakan Zulkifli, dari 153 orang peserta, terdapat tiga orang yang tidak hadir. Kemudian pada sesi kedua, dari 300 peserta ada enam orang yang tidak hadir.
“Untuk sesi pertama ada tiga orang tidak hadir, sesi kedua enam orang. Jadi total ada sembilan peserta yang tidak hadir pada ujian seleksi kompetensi PPPK hari pertama,” ujarnya. “Kalau yang tidak ujian maka otomatis gugur. Karena itu, bagi yang belum ujian hendaknya dapat mengecek jadwal secara berkala,” imbaunya.
Pada ujian hari kedua, atau Selasa (6/5), peserta ujian akan dibagi menjadi tiga sesi. Di mana tiap sesinya akan diikuti oleh 300 peserta yang sudah dibagi sebelumnya. “Ujian hari kedua dibagi menjadi tiga sesi, tiap sesi diikuti 300 peserta. Jadi total akan ada 900 peserta ujian,” paparnya.
Zulkifli menambahkan, informasi lengkap mengenai pembagian sesi, materi ujian, serta daftar peserta dapat diakses melalui laman https://sscasn.bkn.go.id dan https://bkd.riau.go.id. Panitia juga menyediakan kontak WhatsApp di nomor 0877 8327 1024, 0853 6433 5664, dan 0853 6443 5646 pada jam kerja untuk pelayanan informasi.
“Ujian seleksi ini merupakan tahap penting dalam menjaring ASN profesional yang siap mengabdi di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau,” sebutnya.
Dipaparkannya, peserta seleksi PPPK tahap II Pemprov Riau mencapai 4.039 orang, dengan rincian 727 orang untuk formasi guru, 356 orang untuk formasi tenaga kesehatan, dan 2.956 orang untuk formasi tenaga teknis. “Jumlah peserta cukup banyak. Karena itu, kami pastikan seluruh persiapan, termasuk lokasi ujian berjalan matang agar pelaksanaan ujian nanti berlangsung lancar dan aman,” ujarnya.
Sementara itu, seleksi kompetensi PPPK Pemerintah Kota Pekanbaru tahap II telah dimulai sejak Sabtu (3/5) lalu. Sampai kemarin sudah ada lima peserta seleksi yang dinyatakan gugur karena tidak hadir dalam seleksi di Kantor Regional XII BKN Pekanbaru.
Para peserta tidak hadir sesuai waktu yang ditentukan. “Mereka yang tidak hadir kita nyatakan gugur, mereka gagal ke tahapan berikutnya,” ujar Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru, Irwan Suryadi Senin (5/5).
Irwan mengingatkan para peserta jangan terlambat datang ke lokasi ujian. Mereka harus hadir di lokasi ujian minimal 60 menit sebelum ujian berlangsung. Uji kompetensi berlangsung hingga 11 Mei mendatang.
Jadwal ujian dalam seleksi kompetensi ini terbagi dalam tiga sesi. Sesi pertama yakni pukul 08.00 WIB hingga pukul 10.00 WIB. Sesi kedua yakni pukul 11.00 WIB hingga pukul 13.10 WIB. Lalu sesi ketiga yaitu pukul 14.00 hingga pukul 16.10 WIB. “Mereka harus melakukan registrasi sebelum ujian dimulai,” tegasnya.
Sumber: Riaupos.com
Komentar Anda :