Jadwal Musda Golkar Riau Belum Ada Kepastian dari DPP
Senin, 16 Juni 2025 - 11:07:14 WIB
PEKANBARU (BabadNews) - Hingga pertengahan Juni 2025, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Provinsi Riau belum juga mendapatkan kepastian jadwal pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda).
Padahal, wacana pelaksanaan Musda tersebut sebelumnya sempat dijadwalkan.
Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Bappilu DPD Golkar Riau, Ikhsan, mengatakan bahwa hingga saat ini pihaknya masih menunggu arahan resmi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar terkait jadwal pelaksanaan Musda di Riau.
"Belum ada jadwal yang ditetapkan sampai hari ini. Kami masih menunggu keputusan dari DPP," ujar Ikhsan, Senin (16/6/2025).
Ia menyebutkan, sebelumnya Musda sempat diwacanakan digelar pada tanggal 7 Juni 2025.
Namun, rencana itu urung dilaksanakan karena belum adanya keputusan final dari pusat.
Ikhsan menambahkan, pergeseran jadwal Musda tidak hanya terjadi di Provinsi Riau.
Beberapa daerah lain di Indonesia juga mengalami perubahan jadwal yang telah ditetapkan sebelumnya.
"Karena pergeseran jadwal di daerah lain, otomatis akan berdampak juga pada penjadwalan Musda di Riau. Kita tinggal menunggu giliran sesuai arahan dari DPP," jelasnya.
Sementara itu, Sekretaris DPD Golkar Riau, Parisman Ihwan, menyampaikan bahwa pihaknya tetap mengikuti mekanisme yang telah ditentukan oleh partai.
Menurutnya, segala keputusan terkait waktu pelaksanaan Musda sepenuhnya menjadi wewenang DPP.
"Kami di daerah hanya bisa menunggu arahan resmi dari DPP. Sampai saat ini belum ada informasi lanjutan mengenai jadwal Musda," ujar Parisman.
Sumber: Tribunpekanbaru.com
Komentar Anda :