www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Untuk Lanjutkan MBG Tahun Depan, BGN Minta Tambahan Anggaran Rp118 Triliun
Jumat, 11 Juli 2025 - 11:12:08 WIB
TERKAIT:
   
 

(BabadNews)  - Badan Gizi Nasional (BGN) mengusulkan tambahan anggaran sebesar Rp118 triliun untuk tahun anggaran 2026. Hal ini disampaikan Kepala BGN, Dadan Hindayana, Kamis, 10 Juli 2025.

Menurut Dadan, usulan tambahan anggaran ini untuk mendukung kelanjutan program prioritas Makan Bergizi Gratis (MBG) pada tahun anggaran 2026.

"Kita usulkan tambahan Rp118 triliun (tahun depan)," kata Dadan, .

Usulan ini disampaikan Dadan saat rapat kerja tertutup selama hampir 3 jam Bersama Komisi IX DPR di Kompleks Parlemen.

"Kan kita hari ini membicarakan tentang anggaran. Terutama anggaran yang diajukan untuk tahun 2026. Kalau yang 2025 kan sudah terbuka, semua sudah tahu," ujarnya.

Dadan menjelaskan pagu indikatif yang ditetapkan untuk BGN pada 2026 senilai Rp217 triliun, berdasarkan surat bersama antara Kementerian Keuangan dan Kementerian PPN/Bappenas.

Namun, jumlah itu diperkirakan hanya cukup untuk membiayai program MBG hingga akhir Agustus 2026, jika target penerima manfaat tetap berada di angka 82,9 juta jiwa.

"Rp217 triliun akan habis diserap di akhir Agustus (2026)," tegas Dadan.

Dia menyebut, jika program MBG berjalan penuh sejak Januari 2026 dengan cakupan 82,9 juta penerima manfaat di akhir 2026, maka kebutuhan anggaran per bulan bisa mencapai lebih dari Rp25 triliun.

"Kalau basis pelaksanaannya kita sukses di akhir tahun dengan 82,9 juta. Maka 82,9 juta sudah start dari Januari. Itu artinya Rp25 triliun per bulan lebih," ujarnya.

Adapun implementasi program bakal terus dipercepat mulai Agustus 2025, seiring tambahan sumber daya dari lulusan 30.000 Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI) dari Universitas Pertahanan.

Dadan menargetkan pada Agustus 2025 program MBG akan menjangkau minimal 20 juta penerima manfaat, dengan estimasi penyerapan anggaran mencapai Rp7 triliun per bulan.

"September (2025), karena kita sudah melihat ada SPPG yang siap, kita perkirakan sudah akan melayani 40 juta (penerima). 40 juta itu artinya sudah akan menyerap Rp14 triliun satu bulan," ujarnya.

Dadan menyebut angka ini masih bisa terus ditingkatkan hingga mencapai 50-60 juta jiwa dalam waktu dekat.

"Nanti kita tingkatkan lagi di September (2025), itu sudah akan melayani minimal 50–60 juta. Itu sudah akan menyerap kurang lebih Rp20 triliun," tambahnya.

Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani menetapkan pagu indikatif belanja kementerian/lembaga (K/L) dalam APBN 2026 sebesar Rp1.157,77 triliun. Anggaran pagu itu tercantum dalam dokumen Kerangka Ekonomi Makro dan Pokok-Pokok Kebijakan Fiskal (KEM-PPKF) Tahun 2026.

Dari total tersebut, alokasi terbesar ditujukan untuk Badan Gizi Nasional yang mencapai Rp217,86 triliun. Menggeser Kementerian Pertahanan yang selama ini konsisten berada di posisi teratas penerima anggaran jumbo.

Besarnya dana yang dialokasikan untuk Badan Gizi Nasional tak lepas dari mandat Presiden Prabowo Subianto dalam menjalankan program prioritas Makan Bergizi Gratis (MBG).(kum)


Sumber: Radarpekanbaru.com




 
Berita Lainnya :
  • Antisipasi Musim Hujan, Polres Kuansing Perkuat Sinergi Hadapi Potensi Bencana
  • DPRD Pekanbaru Evaluasi Pengelolaan Parkir, PT Yabisa Setor Rp20 Juta per Hari
  • Solar Langka di Pekanbaru, Diduga Akibat Gangguan Distribusi Pertamina
  • MKD Putuskan Uya Kuya dan Adies Kadir Tak Bersalah, Sahroni dan Eko Patrio Disanksi
  • Gaji ASN Siak Belum Cair, Pemkab Sebut SIPD Kemendagri Sedang Maintenance
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers