www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
PSI Riau Siapkan Kejutan, Sejumlah Tokoh Politik Besar Disebut Segera Bergabung
Selasa, 05 Agustus 2025 - 10:34:08 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (BabadNews) - Peta politik Riau dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Riau tampaknya bakal semakin dinamis menjelang Pemilu 2029.

Setelah kedatangan politisi senior Partai Demokrat, Kelmi Amri yang resmi bergabung dan langsung dipercaya sebagai Ketua DPW PSI Riau, PSI kini menyiapkan kejutan baru.

Sekretaris DPW PSI Riau, Juandy Hutauruk, mengungkapkan bahwa setelah langkah besar Kelmi Amri, SH, sejumlah tokoh politik ternama di Riau juga siap menyusul bergabung. Namun, nama-nama tersebut masih dirahasiakan untuk saat ini.

"Beberapa tokoh besar sudah menyatakan siap bergabung bersama PSI. Tapi untuk sekarang biarlah jadi kejutan. Saat waktunya tiba, ini akan jadi gebrakan besar bagi politik Riau. Tunggu saja," ujar Juandy, Senin (4/8/2025) kepada CAKAPLAH.com.

Bergabungnya Kelmi Amri sendiri menjadi sinyal awal keseriusan PSI membangun kekuatan di Riau. Selain itu, politisi senior ini memiliki magnet bagi politik di Riau.

Juandy yang sebelumnya menjabat ketua, kini berperan sebagai Sekretaris Wilayah (Sekwil), memperkuat dan mendampingi Kelmi dalam menata strategi dan infrastruktur partai menuju Pemilu 2029.

Optimisme PSI Riau juga diperkuat oleh hasil Kongres Nasional yang kembali mempercayakan Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum periode 2025–2030.

Sementara putra Riau, Raja Juli Antoni, yang juga salah satu pendiri PSI, kembali dipercaya sebagai Sekretaris Jenderal.

"PSI Riau yakin akan menjadi kekuatan baru di Bumi Lancang Kuning dan menembus Senayan pada 2029," tukasnya.

Sumber: Cakaplah.com




 
Berita Lainnya :
  • Rian D’Masiv Jadi Kejutan Pembukaan MTQ Pekanbaru 2025
  • Tujuh Rakit Penambang Emas Ilegal Diamankan di Sungai Setingkat Kampar
  • Supir Antre Sejak Sabtu, Penyeberangan Bengkalis Lumpuh Akibat Kapal Rusak
  • BMKG Peringatkan Cuaca Ekstrem di Riau, Hujan Disertai Petir Berpotensi Terjadi Hari Ini
  • DPRD Riau Utamakan Program Masyarakat, Bantuan Vertikal Bisa Ditunda
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai Bangun Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
    10 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers