www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
AC Milan Resmi Datangkan Pemain Anyar, Koni De Winter
Kamis, 14 Agustus 2025 - 11:44:10 WIB
TERKAIT:
   
 

(BabadNews)   - AC Milan resmi mendatangkan pemain anyar, Koni De Winter. Bek asal Belgia ini direkrut dari Genoa.

Kabar bergabungnya De Winter diumumkan AC Milan, Rabu (13/8) malam WIB. Bek berusia 23 tahun itu mendapatkan nomor punggung 5 di San Siro.

"AC Milan dengan bangga mengumumkan perekrutan permanen Koni De Winter dari Genoa CFC. Bek asal Belgia ini telah menandatangani kontrak dengan Klub hingga 30 Juni 2030," begitu isi pernyataan resmi Milan.

Milan tak menyebutkan berapa nominal transfer De Winter dari Genoa. Beberapa media Italia menyebut, De Winter ditebus seharga 20 juta euro (Rp 378 miliar).

Koni De Winter merupakan jebolan akademi Juventus yang debut ke tim senior pada 2020. Dia sempat dipinjamkan ke Empoli dan Genoa, sebelum akhirnya dipermanenkan Genoa pada 2024.

De Winter jadi andalan lini belakang Genoa di musim 2024/2025. Dia bermain 26 kali di semua kompetisi dan menyumbang 3 gol.

Performa oke De Winter di Genoa membawanya masuk ke dalam skuad Timnas Belgia. De Winter sejauh ini mengumpulkan 3 caps bersama De Rode Duivels.

Koni De Winter jadi rekrutan keenam AC Milan di musim panas 2026. Rossoneri sebelumnya berhasil mendatangkan Ardon Jashari (Club Brugge), Samuele Ricci (Torino), Pervis Estupinan (Brighton & Hove Albion), Luka Modric (Real Madrid), dan Pietro Terracciano (Fiorentina).



Sumber: Riaumandiri.co




 
Berita Lainnya :
  • UAS Imbau Masyarakat Tenang, Klarifikasi Bahwa Gubernur Riau Hanya Dimintai Keterangan oleh KPK
  • 3 Bulan Dana Belum Turun, Kantor Lurah Sungai Mempura Gelap-Gelapan Tanpa Listrik
  • PSPS Pekanbaru Fokus Bangkit Hadapi Persiraja di Laga Penutup Putaran Pertama
  • Ubah Sampah Jadi Energi, Gubri Targetkan Riau Miliki Fasilitas PSEL Modern
  • LAN Kuansing Dukung Polda Riau Tertibkan PETI: Jaga Lingkungan dan Ketertiban Sosial
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
    10 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers