www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Kasus DBD di Pulau Halang, Bagan Barat dan Parit Aman Rohil Meningkat
Sabtu, 16 Agustus 2025 - 10:47:19 WIB
TERKAIT:
   
 

BAGANSIAPIAPI (BabadNews)  – Masyarakat di Pulau Halang Muka, Kecamatan Kubu Babussalam, Kepenghuluan Parit Aman, dan Kelurahan Bagan Barat, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir, dilanda kecemasan seiring meningkatnya kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di wilayah mereka.

Jumat (15/8/2025), tercatat tiga warga dari dua kecamatan berbeda tengah dirawat di sebuah klinik swasta di Jalan Al Muslimin, Bagansiapiapi. Pasien pertama adalah seorang ibu rumah tangga asal Pulau Halang Muka, sedangkan dua pasien lainnya berasal dari Parit Aman dan Jalan Pelabuhan Baru, Bagan Barat.

Ketiga pasien tersebut dinyatakan positif DBD berdasarkan hasil diagnosa medis. Penyakit ini disebabkan oleh gigitan nyamuk Aedes aegypti yang kini berkembang biak lebih cepat seiring masuknya musim hujan.

Basri (60), warga Parit Aman, mendesak pemerintah segera melakukan pengasapan (fogging) di lokasi kasus ditemukan. "Dengan kasus DBD ini, kita harap segera dilakukan fogging untuk mengantisipasi dan memberantas jentik-jentik serta nyamuk Aedes aegypti," ujarnya.

Upaya konfirmasi kepada Penjabat Penghulu Parit Aman, Zulkifli, belum membuahkan hasil karena yang bersangkutan tidak menjawab panggilan telepon.

Terpisah, Kepala Puskesmas Jalan Jambu Bagansiapiapi, dr Romy, membenarkan adanya laporan warga terkait kasus DBD di Bagan Barat dan Parit Aman. "Kami sudah menerima laporan dan akan segera menindaklanjuti dengan fogging," ungkapnya.

Menurut dr Romy, pengasapan akan dilakukan pada radius 100 meter dari rumah pasien terjangkit. "Kami merespons cepat laporan ini agar penyebaran DBD dapat dicegah," tegasnya.

Masyarakat berharap langkah pencegahan dapat segera dilaksanakan untuk menekan risiko penularan, mengingat cuaca saat ini sangat mendukung perkembangan nyamuk penyebab DBD. ***

Sumber: Goriau.com




 
Berita Lainnya :
  • Tujuh Rakit Penambang Emas Ilegal Diamankan di Sungai Setingkat Kampar
  • Supir Antre Sejak Sabtu, Penyeberangan Bengkalis Lumpuh Akibat Kapal Rusak
  • BMKG Peringatkan Cuaca Ekstrem di Riau, Hujan Disertai Petir Berpotensi Terjadi Hari Ini
  • DPRD Riau Utamakan Program Masyarakat, Bantuan Vertikal Bisa Ditunda
  • PEKAT IB Riau Soroti Rencana Aksi FPMK-Riau: Jangan Jadi Alat Kepentingan Politik
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
    10 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers