Golkar Tegas, Adies Kadir Nonaktif dari Semua Jabatan DPR
Senin, 01 September 2025 - 09:25:26 WIB
JAKARTA (BabadNews) – Dalam upaya memperkuat disiplin internal, Partai Golkar mencopot Adies Kadir dari seluruh posisinya di parlemen. Keputusan yang berlaku 1 September 2025 ini diumumkan lewat siaran resmi DPP.
Keputusan itu berlaku mulai Senin (1/9/2025) berdasarkan siaran resmi yang ditandatangani Ketua Umum Golkar, Bahlil Lahadila, dan Sekjen, Sarmuji, Minggu (31/8/2025).
"DPP Partai Golkar menegaskan upaya partai untuk memperkuat disiplin dan etika bagi Anggota DPR RI dari Partai Golkar. Berdasarkan pertimbangan itu, DPP resmi menonaktifkan saudara Adies Kadir," bunyi keterangan resmi partai.
Sekjen Golkar, Sarmuji, menegaskan langkah tersebut mencakup seluruh jabatan yang diemban Adies di parlemen. "Status pimpinan nonaktif juga," ujarnya.
Penonaktifan Adies menandai langkah tegas Golkar dalam menjaga citra partai, di tengah sorotan publik terhadap perilaku sejumlah wakil rakyat. ***
Komentar Anda :