www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Pemko Pekanbaru Mulai Perbaiki 29 Ruas Jalan Rusak, Tahap Pertama Sepanjang 15 Km
Jumat, 19 September 2025 - 10:28:41 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (BabadNews) – Pemerintah Kota Pekanbaru menggesa perbaikan jalan rusak di sejumlah titik. Pada tahap pertama, 29 ruas jalan dengan total panjang sekitar 15 kilometer ditambal dan dilapisi aspal ulang.

Walikota Pekanbaru Agung Nugroho menyampaikan, pekerjaan perbaikan ini akan berdampak pada kelancaran arus lalu lintas di beberapa titik.

"Untuk itu kepada masyarakat Kota Pekanbaru, saya mohon maaf karena beberapa hari ke depan akan terjadi sedikit kemacetan di sejumlah ruas jalan yang diperbaiki. Kami lakukan penambalan dan pengaspalan ulang di ruas-ruas jalan yang kondisinya rusak parah," ujar Agung Nugroho, Jumat (19/9/2025).

Agung meminta masyarakat bersabar hingga proses pembangunan dan perbaikan selesai. Ia menegaskan, perbaikan jalan dilakukan secara bertahap dengan skala prioritas di lokasi yang paling membutuhkan.

"Untuk jalan lain yang belum tersentuh, saya juga meminta kesabaran masyarakat. Insyaallah satu per satu akan kami benahi dan maksimalkan," tambahnya.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Edward Riansyah menjelaskan, total panjang jalan yang akan dilakukan overlay pada tahap pertama tahun 2025 mencapai ±15 kilometer.

"Tercatat ada 29 jalan yang masuk daftar prioritas perbaikan," katanya.

Berikut Daftar Jalan yang Akan Diperbaiki Tahap Pertama (2025):

1. Jalan Serayu
2. Jalan Kulim
3. Jalan Jendral
4. Jalan Angkasa
5. Jalan Garuda
6. Jalan Samarinda
7. Jalan Melur
8. Jalan Cempaka
9. Jalan Pepaya
10. Jalan Lili 1 & 2
11. Jalan Teratai
12. Jalan Lion – Garuda
13. Jalan Saus
14. Jalan Tegal Sari
15. Pembangunan Jalan Taman Simpang Arifin
16. Jalan Unggas
17. Jalan Embun Pagi
18. Jalan Bangau Sakti
19. Jalan Garuda Ujung
20. Jalan Srikandi
21. Jalan Sekuntum
22. Jalan Rajawali
23. Jalan T. Mahmud II
24. Jalan Merpati Sakti
25. Jalan Teladan
26. Jalan Belimbing
27. Jalan Mandala
28. Jalan Bawal
29. Jalan Pembina IV

 




 
Berita Lainnya :
  • Antisipasi Musim Hujan, Polres Kuansing Perkuat Sinergi Hadapi Potensi Bencana
  • DPRD Pekanbaru Evaluasi Pengelolaan Parkir, PT Yabisa Setor Rp20 Juta per Hari
  • Solar Langka di Pekanbaru, Diduga Akibat Gangguan Distribusi Pertamina
  • MKD Putuskan Uya Kuya dan Adies Kadir Tak Bersalah, Sahroni dan Eko Patrio Disanksi
  • Gaji ASN Siak Belum Cair, Pemkab Sebut SIPD Kemendagri Sedang Maintenance
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers