Jalan Balam Pekanbaru Jebol Lagi, Warga Khawatir Kecelakaan
Kamis, 02 Oktober 2025 - 13:41:38 WIB
(BabadNews) - Lubang besar muncul di Jalan Balam hanya beberapa hari setelah perbaikan dilakukan. Kondisi ini mengganggu lalu lintas dan berisiko menyebabkan kecelakaan bagi pengendara yang melintas.
Dari pantauan Cakaplah.com Kamis (2/10/2025), jalan tampak berlubang cukup dalam yang jelas mengganggu aktivitas pengendara yang sedang melintas.
Situasi ini sangat membahayakan saat hujan, karena lubang di jalan tersebut tertutup air, sehingga meningkatkan resiko kecelakaan lalu lintas.
Menurut informasi warga sekitar lubang tersebut baru diperbaiki, namun karena adanya mobil box yang melintas jalan tersebut kembali jebol.
"Baru dua hari ini muncul lubang karna kemarin ada mobil angkut barang yang lewat langsung jebol lagi jalannya. Padahal kemarin baru diperbaiki," ujar Dewi, warga sekitar Kamis (2/10/20025)
Dewi juga menyebutkan bahwa sudah ada beberapa pengendara yang hampir terjatuh akibat adanya lubang tersebut.
"Sudah ada saya lihat beberapa orang yang lewat hampir jatuh karena lubangnya tidak kelihatan, padahal kemarin sudah diberi penanda jalan rusak tapi sekarang penandanya entah hilang kemana," cakapnya.
Warga berharap pemerintah segera melakukan perbaikan dengan menggunakan kualitas bahan material yang tinggi.
Perbaikan jalan yang serius diharapkan dapat memberikan kenyamanan untuk pengguna jalan dan akan mengurangi tingkat kecelakaan lalu lintas.
Komentar Anda :