www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Antusias, 139 ASN Daftar Seleksi Eselon II Pemprov Riau
Senin, 13 Oktober 2025 - 09:44:07 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (BabadNews) – Seleksi terbuka jabatan eselon II di Pemprov Riau diserbu peminat. Hingga Minggu (12/10/2025), tercatat 139 ASN mendaftar untuk mengikuti proses seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP), yang akan menentukan 20 pejabat strategis baru di lingkungan Pemprov.

Sebanyak 139 Aparatur Sipil Negara (ASN) tercatat telah mendaftar untuk memperebutkan 20 posisi eselon II di berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Ketua Panitia Seleksi (Pansel) JPTP Pemprov Riau, Dr M Yafiz mengatakan, antusiasme ASN sangat tinggi. Dari total peserta, 132 orang berasal dari ASN Pemprov Riau, sementara tujuh orang lainnya dari ASN kabupaten dan kota.

“Pesertanya ramai, sampai tadi malam sudah 139 orang yang mendaftar,” ungkap Yafiz, Minggu (12/10/2025).

Menurutnya, tingginya minat menunjukkan semangat ASN untuk berkompetisi secara profesional dan terbuka. Ia memastikan seluruh peserta dari lingkungan Pemprov Riau telah memenuhi syarat utama, termasuk izin rekomendasi dari Gubernur Riau, Abdul Wahid.

“Kalau ASN dari kabupaten atau kota izinnya dari bupati atau wali kota, sedangkan ASN Pemprov harus ada izin dari gubernur,” jelas Yafiz.

Seleksi terbuka ini menjadi momentum penting bagi ASN Riau untuk menunjukkan kapasitas dan integritas dalam menempati jabatan strategis di pemerintahan daerah.

Pendaftaran dibuka hingga Senin (13/10/2025) besok, dan panitia memperkirakan jumlah peserta akan terus bertambah menjelang batas waktu.

“Setiap hari kita update datanya. Setelah penutupan, Selasa (14/10), kita langsung rapat menentukan siapa yang lulus administrasi,” ujarnya.

Informasi yang dihimpun menyebutkan, hampir seluruh pejabat eselon III yang kini menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) kepala OPD turut ikut serta dalam seleksi.

Selain itu, beberapa sekretaris, kepala bidang, kepala bagian, bahkan mantan pejabat eselon II dan III juga ikut meramaikan kompetisi tersebut.




 
Berita Lainnya :
  • PEKAT IB Riau Soroti Rencana Aksi FPMK-Riau: Jangan Jadi Alat Kepentingan Politik
  • Real Madrid Siap Perlebar Jarak di Puncak, Valencia Datang dengan Misi Kejutan
  • Perkuat Kesiapsiagaan, Brimob Polda Riau Latihan Penanganan Konflik dan Bencana
  • Sabu Disembunyikan di Pembalut, Dua Napi Perempuan Lapas Pekanbaru Diamankan Polisi
  • Kasus Pembunuhan Wanita di Kampar Belum Tuntas, Polres Akan Gelar Perkara Pekan Depan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
    10 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers