www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Ketegangan Memuncak, UNIFIL Jatuhkan Drone Israel di Perbatasan Lebanon
Rabu, 29 Oktober 2025 - 09:59:03 WIB
TERKAIT:
   
 

(BabadNews) – Ketegangan antara pasukan Israel dan UNIFIL meningkat setelah penjaga perdamaian PBB menembak jatuh drone pengintai Israel di Kfar Kila, Lebanon Selatan. Insiden ini memicu kecaman keras terhadap pelanggaran kedaulatan Lebanon oleh militer Israel.

Times of Israel melansir, juru bicara militer Israel Nadav Shoshani mengatakan di X bahwa “pesawat tak berawak pengumpul intelijen milik tentara ditembak jatuh di daerah Kfar Kila di Lebanon selatan selama kegiatan pengumpulan intelijen rutin di daerah tersebut.”

Pada Ahad, UNIFIL mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa "sekitar pukul 17.45, sebuah pesawat tak berawak Israel mendekati patroli UNIFIL yang beroperasi di dekat Kfar Kila dan menjatuhkan sebuah granat. Beberapa saat kemudian, sebuah tank Israel melepaskan tembakan ke arah pasukan penjaga perdamaian. Untungnya, tidak ada cedera atau kerusakan yang terjadi pada pasukan penjaga perdamaian dan aset UNIFIL."

Pernyataan itu menambahkan bahwa bentrokan itu menyusul insiden sebelumnya di lokasi yang sama di mana sebuah drone Israel terbang di atas patroli UNIFIL dengan cara yang agresif. “Pasukan penjaga perdamaian menerapkan tindakan pertahanan yang diperlukan untuk menetralisir drone tersebut."

UNIFIL mengecam tindakan tentara Israel, dengan mengatakan bahwa tindakan tersebut melanggar "resolusi Dewan Keamanan 1701 dan kedaulatan Lebanon, dan menunjukkan pengabaian terhadap keselamatan dan keamanan pasukan penjaga perdamaian yang melaksanakan tugas yang diamanatkan Dewan Keamanan di Lebanon selatan."




 
Berita Lainnya :
  • DPRD Riau Tunggu Usai Reses untuk Bahas KUA-PPAS 2026
  • SPPG Polresta Pekanbaru Siap Layani 1.000 Anak Sekolah dan Posyandu
  • Komisi I DPRD Pekanbaru Desak Pemko Bersihkan Drainase Sebelum Musim Hujan
  • MTQ ke-55 Kabupaten Inhil Resmi Dibuka, Diikuti 700 Peserta dari 20 Kecamatan
  • Bimtek CPNS Kuansing Dijadwalkan 4 November 2025, Menyusul Pelantikan PPPK Tahap I dan II
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
    10 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers