www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
DPRD Pekanbaru Minta Damkar Lakukan Investigasi Setiap Kasus Kebakaran
Selasa, 04 November 2025 - 13:23:41 WIB
TERKAIT:
   
 

(BabadNews)  - Maraknya kasus kebakaran di Kota Pekanbaru mendapat perhatian serius dari DPRD setempat. Wakil Ketua Komisi III DPRD Pekanbaru, Tekad Abidin, meminta Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) melakukan investigasi menyeluruh pada setiap kejadian untuk mengetahui penyebab dan solusi pencegahan ke depan.

Ia meminta Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Pekanbaru untuk melakukan investigasi menyeluruh terhadap setiap kejadian kebakaran yang terjadi.

"Kita minta kepada Dinas Pemadam Kebakaran yang tentunya sangat ahli dan paham mengenai hal ini, setiap kebakaran yang terjadi harus dilakukan investigasi, dicari penyebabnya apa, dan ditentukan apa saja solusi nya agar itu tidak terulang di kemudian hari," ujar Tekad, Selasa (4/11/2025).

Menurutnya, hasil dari investigasi tersebut penting untuk disosialisasikan kepada masyarakat dalam bentuk yang mudah dipahami.

“Hal-hal hasil investigasi ini kita minta agar disebarkan dalam bentuk pamflet atau selebaran, bisa ditempel di kantor kelurahan, agar masyarakat bisa tahu dan terdorong untuk melakukan pengecekan di rumah masing-masing, seperti instalasi listrik,” tambahnya.

Politisi PDIP ini juga mengimbau para Ketua RT dan RW agar turut berperan aktif dalam menyebarluaskan informasi pencegahan kebakaran di lingkungan masing-masing.

“Jika sudah ada selebaran dari Dinas Pemadam Kebakaran yang berisi cara-cara pencegahan, mohon dibagikan lagi ke grup-grup WhatsApp RT/RW agar informasi ini cepat sampai ke masyarakat,” imbaunya.

Ia menilai penting adanya transparansi dalam hasil evaluasi kebakaran, termasuk soal kecepatan respon tim Damkar di lapangan.

“Dalam selebaran itu juga sebaiknya dicantumkan hasil evaluasi, apakah mobil pemadam datang tepat waktu atau ada kendala. Hal ini penting untuk perbaikan pelayanan ke depan,” tegasnya.

Ia juga menekankan perlunya mencantumkan nomor hotline Damkar agar masyarakat mudah mengakses layanan konsultasi dan bantuan terkait keamanan bangunan.

“Kalau masyarakat ragu apakah instalasi listriknya masih aman atau tidak, bisa langsung menghubungi pemadam kebakaran. Mereka bisa membantu mengecek, supaya potensi kebakaran bisa dicegah sejak dini,” jelasnya.

Ia juga mengingatkan masyarakat agar selalu waspada terhadap potensi kebakaran dari dalam rumah.

“Masyarakat juga kita minta untuk rutin mengecek kabel listrik, jangan biarkan kabel yang sudah rusak tetap digunakan. Selain itu, pastikan tabung gas dan kompor berada di ruang yang memiliki sirkulasi udara baik agar tidak menimbulkan ledakan akibat gas yang terkumpul,” pungkasnya.

 




 
Berita Lainnya :
  • Syafruddin Iput Desak Solusi Permanen Atasi Banjir di Kecamatan Bangko
  • Wali Kota Pekanbaru: Pemerintah Siap Dukung Pekanbaru FC dari Fasilitas hingga Anggaran
  • Fenomena Supermoon Beaver 2025, Paling Terang Sepanjang Tahun, Terjadi 5 November
  • Harga Cabai, Ayam, dan Telur Naik, Inflasi Riau Hampir 5 Persen
  • Pelaku Pencabulan di Pelalawan Ditangkap Setelah Buron, Korban Ternyata Keponakan Sendiri
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers