www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Pemko Pekanbaru Persiapkan Penyerahan Aset Jalan Kepada Pemprov Riau
Kamis, 25 Januari 2024 - 09:23:24 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (BABADNEWS) - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru tengah mempersiapkan penyerahan aset jalan kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau. Ada 36 jalan yang berada di Kota Pekanbaru, kini menjadi kewenangan provinsi.

Hal itu disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution, bahwa sejumlah jalan di Kota Pekanbaru sudah menjadi kewenangan provinsi. Jalan yang beralih status itu di antaranya jalan protokol dan jalan yang berbatasan langsung dengan kabupaten tetangga.

"Kita sekarang lagi persiapan penyerahan aset ke provinsi. Aset-aset jalan kita ini," ujar Indra Pomi, Kamis (25/1/2024).

Menurutnya, saat ini mungkin provinsi belum mengambil kewenangan beberapa ruas jalan tersebut lantaran belum ada penyerahan aset.

"Kalau provinsi bilang penyerahan aset dulu ya ngga apa-apa. Setelah serah aset mungkin provinsi mau menyelesaikan kerusakan-kerusakan di jalan itu," katanya.

Dirinya pun berkomitmen dan meminta Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) untuk tetap memperbaiki jalan yang sudah beralih status ke provinsi sampai penyerahan aset benar-benar selesai.

"Kami sudah sampaikan ke kadis PUPR sampai kelar penyerahan asetnya, kita tetap perbaiki itu jalan-jalan, karena yang lewat masyarakat kita juga kan. Minimal lubangnya kita tutup, banjirnya kita bersihkan," sebutnya.

"Seperti Jalan Cipta Karya, itu kita rawat aja, nggak apa-apa sampai provinsi bisa menganggarkan (untuk perbaikan) itu," pungkasnya.

Perlu diketahui, ada 36 jalan yang statusnya beralih menjadi milik Provinsi Riau, di antaranya Jalan Arifin Achmad, Yos Sudarso, SM Amin, Tuanku Tambusai, Akses Siak IV. Kemudian Jalan Jendral Sudirman, Soekarno-Hatta, HR Soebrantas, Simpang Pramuka-PT SIR, Naga Sakti-Melati.

Selanjutnya Jalan Riau, Riau Ujung, Datuk Setia Maharaja, Pesantren, Simpang Pesantren-Simpang Kayu Ara, Simpang Beringin-Maredan, Simpang Air Hitam-Sungai Sibam, Hangtuah, Iman Munandar, Simpang Hangtuah-Simpang Pesantren.

Kemudian Jalan Sisingamangaraja, Sultan Syarif Kasim, M Dahlan, Diponegoro, Pattimura, Gajah Mada, Cut Nyak Dien, Ahmad Yani, M Yamin, Juanda, Adi Sucipto, Kartama, Teropong, Cipta Karya Ujung, Cipta Karya, dan Imam Bonjol.

Sumber : Cakaplah.com




 
Berita Lainnya :
  • Kegagalan PPPK: Ratusan Orang Kehilangan Kesempatan PPPK di Inhu
  • Tinggal 2 Kabupaten Ini yang Belum Raih Predikat UHC di Riau, Apa Manfaatnya?
  • Tiang MB Dermaga I Roro Air Putih Segera Diperbaiki
  • Kejati Ungkap Kebenaran dalam Pemeriksaan Kepala BKD Riau Hingga Larut Malam, Ternyata Soal Ini
  • Inovasi Baru, Pemkab Siak Beri Layanan Perekaman E-KTP Bagi Pelajar ke Sekolah-sekolah
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    8 Camat Sukajadi Rahma Ningsih Apresiasi Donor Darah Kedung Sari
    9 Ayat Cahyadi : Rencana Belajar Tatap Muka Tunggu Arahan Kemendikbud
    10 Putus Mata Rantai Covid-19,
    Tiga Pilar Kelurahan Bencah Lesung Semprot Disinfektan Pemukiman Warga RT 02 RW 01
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers