www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Klopp: Sungguh Gila! Ketika Bocah Liverpool Kalahkan Skuad 1 Miliar Pound Chelsea
Senin, 26 Februari 2024 - 11:24:57 WIB
TERKAIT:
   
 

(BABADNEWS) - Manajer Liverpool, Juergen Klopp menilai kemenangan Liverpool 1-0 atas Chelsea dalam final Piala Liga Inggris (Carabao Cup atau EFL) 2023/2024 sebagai pencapaian luar biasa. Pasalnya, dalam laga final The Reds menurunkan banyak pemain muda yang masih minim pengalaman.

Sundulan Virgil van Dijk pada babak perpanjangan waktu membawa trofi pertama Liverpool sejak Klopp mengumumkan niatnya untuk mundur pada akhir musim ini. Klopp terpaksa mengandalkan para pemain muda Liverpool setelah cedera melanda pemain-pemain kunci seperti Mohamed Salah, Trent Alexander-Arnold, Diogo Jota, Darwin Nunez, Alisson Becker, dan Joel Matip.

Klopp menyoroti kontribusi luar biasa dari pemain jebolan akademi yang masih 'bau kencur' di laga besar seperti Conor Bradley (20), Harvey Elliott (20), Bobby Clark (19), James McConnell (19), Jayden Danns (18), dan Jarell Quansah (21).

Para bocah ini harus berhadapan dengan skuad Chelsea berisi pemain mahal. Sebagai informasi, skuad Chelsea saat ini --dibentuk oleh Todd Boehly-- bernilai nyaris 1 miliar pound, atau tepatnya 948 juta pound sesuai data transfermarkt. Dua gelandang mereka yakni Caicedo dan Fernandez saja masing-masing berharga 115 dan 107 juta pound.

Meskipun demikiah Chelsea juga diisi beberapa pemain muda yang sudah pernah diturunkan Pochettino sepanjang musim ini. Seperti Malo Gusto dan Levi Colwill.

“Di luar sana, saya diberi tahu ada ungkapan dalam bahasa Inggris, ‘Anda tidak memenangkan trofi dengan anak-anak’. Lihat apa yang terjadi,” kata Klopp, dalam wawancara setelah laga, dikutip dari Associated Press.

"Apa yang terjadi di sini sungguh gila. Hal-hal ini tidak mungkin terjadi, sungguh akademi yang penuh karakter, sungguh sulit dipercaya apa yang terjadi," tambah Klopp.

Liverpool berhasil menurunkan pemain remaja terbanyak dalam final Piala Liga sejak Arsenal pada 2007. Ini juga menunjukkan kepercayaan Klopp pada masa depan klub sepeninggalan dirinya, dengan skuad anak-anak muda.

Klopp menekankan kesuksesan ini adalah hasil dari persiapan yang teliti terhadap pemain muda yang dihadapkan pada momen besar.

"Para pemain telah berlatih bersama kami dalam waktu yang panjang, jadi mereka tahu persis apa yang harus kami lakukan," ungkapnya.

"Saya sangat bangga bisa menjadi bagian dari tim ini. Wow, Kami pantas mendapatkannya! Kami memiliki momen keberuntungan, mereka memiliki momen keberuntungan, dan para pemain muda itu keren sekali," tambahnya.

Meskipun merayakan kemenangan, Klopp menyatakan fokusnya kini beralih ke pertandingan berikutnya di Piala FA melawan Southampton, disusul dengan upaya mempertahankan posisi teratas di klasemen Premier League.

Liverpool juga masih berpotensi menambah satu gelar pada Liga Europa musim ini. Sejak menangani Liverpool mulai Oktober 2015, Klopp telah memboyong delapan trofi ke Anfield, termasuk gelar Premier League 2019/2020 dan Liga Champions 2018/2019.

Sumber: Cakaplah.com




 
Berita Lainnya :
  • Bawang Merah di Pekanbaru Naik Menjadi Rp50/kg Kenaikan Dipengaruhi Oleh Cuaca
  • Viral di Medsos Ada Oknum Kepolisian yang Kerap Lakukan Penipuan Terhadap Masyarakat
  • Pria di Kuansing Nekat Curi Sawit 1,3 Ton Milik PT Karaya Tama Bakti Mulia
  • Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS pada Perdagangan Pagi ini Menguat
  • Pilkada Serentak 2024 Semakin Menarik Dengan Munculnya Sejumlah Anggota Legislatif
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    8 Camat Sukajadi Rahma Ningsih Apresiasi Donor Darah Kedung Sari
    9 Ayat Cahyadi : Rencana Belajar Tatap Muka Tunggu Arahan Kemendikbud
    10 Putus Mata Rantai Covid-19,
    Tiga Pilar Kelurahan Bencah Lesung Semprot Disinfektan Pemukiman Warga RT 02 RW 01
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers