www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Kabar Baik, Harga TBS Sawit Riau Naik Pekan Ini
Selasa, 26 Maret 2024 - 16:46:11 WIB
TERKAIT:
   
 

babadnews.com PEKANBARU - Kabar baik bagi para petani sawit. Harga tandan buah segar (TBS) Sawit Riau pekan ini naik, baik mitra plasma maupun swadaya.

Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan dan Pemasaran, Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Riau Defris Hatmaja mengatakan, untuk mitra plasma, Disbun bersama tim penetapan harga telah melaksanakan rapat.

Kata Defris, berdasarkan hasil penetapan harga TBS kelapa sawit minggu ke 11 tahun 2024 periode 27 Maret sampai 2 April 2024, untuk kenaikan harga tertinggi berada di kelompok umur 9 tahun sebesar Rp 50,07 per kilogram atau mencapai 1,71% dari harga minggu lalu.

"Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu ke depan naik menjadi Rp 2.975,23 per kilogram dan berlaku untuk periode satu minggu ke depan, dengan harga cangkang berlaku untuk satu bulan ke depan dengan harga sebesar Rp 18,92 per kilogram," katanya, Selasa (26/03/2024).

Pada periode ini indeks K yang dipakai adalah indeks K untuk 1 bulan ke depan yaitu 90,60%, harga penjualan CPO minggu ini naik sebesar Rp 220,01 dan kernel minggu ini naik sebesar Rp 121,09 dari minggu lalu.

Ada beberapa PKS yang tidak melakukan penjualan, berdasarkan permentan nomor 01 tahun 2018 pasal 8 maka harga cpo dan kernel yang digunakan adalah harga rata-rata tim, apabila terkena validasi 2 maka digunakan harga rata-rata KPBN. Harga rata-rata kernel KPBN periode 18 - 24 Maret 2024 adalah sebesar Rp 6.585,45 per kilogram.

Untuk mitra swadaya, kata Defris, Disbun bersama tim penetapan harga pada hari ini telah melaksanakan rapat. Berdasarkan hasil penetapan harga TBS kelapa sawit minggu ke 11 tahun 2024 periode 27 Maret – 2 April 2024), untuk kenaikan harga tertinggi berada di kelompok umur 9 tahun sebesar Rp 56,33 per kilogram atau mencapai 1,99% dari harga minggu lalu.

"Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu ke depan naik menjadi Rp 2.891,88 per kilogram dan berlaku untuk periode satu minggu ke depan, dengan harga cangkang berlaku untuk satu bulan kedepan dengan sebesar Rp 25,94 per kilogram," katanya.

Pada periode ini indeks K yang dipakai adalah indeks K untuk 1 bulan ke depan yaitu 90,13%, harga penjualan CPO minggu ini naik sebesar Rp 427,30 per kilogram dari minggu lalu dan harga penjualan kernel minggu ini turun sebesar Rp 558,20 per kilogram dari minggu lalu.

Berikut Penetapan Harga TBS Kelapa Sawit Kemitraan Plasma Provinsi Riau
No 11 periode 27 Maret - 2 April 2024:

Umur 3th (Rp 2.268,66);
Umur 4th (Rp 2.594,24);
Umur 5th (Rp 2.756,46);
Umur 6th (Rp 2.880,07);
Umur 7th (Rp 2.939,54);
Umur 8th (Rp 2.974,61);
Umur 9th (Rp 2.975,23);
Umur 10th-20th (Rp 2.956,83);
Umur 21th (Rp 2.906,93);
Umur 22th (Rp 2.858,22);
Umur 23th (Rp 2.807,14);
Umur 24th (Rp 2.750,70);
Umur 25th (Rp 2.687,73);
Indeks K : 90,60%
BOTL : 1,29%
Harga CPO Rp 13.113,94
Harga Kernel Rp 6.601,88
Nilai Cangkang Rp 18,92
Naik Rp 50,07 per Kg untuk umur 9 tahun


Berikut Penetapan Harga TBS Kelapa Sawit Kemitraan Swadaya Provinsi Riau
periode 27 Maret – 02 April 2024:

Umur 3th (Rp 2.219,83);
Umur 4th (Rp 2.488,49);
Umur 5th (Rp 2.683,87);
Umur 6th (Rp 2.791,34);
Umur 7th (Rp 2.852,80);
Umur 8th (Rp 2.888,81);
Umur 9th (Rp 2.891,88);
Umur 10th-20th (Rp 2.855,33);
Umur 21th (Rp 2.801,06);
Umur 22th (Rp 2.740,28);
Umur 23th (Rp 2.671,24);
Umur 24th (Rp 2.619,31);
Umur 25th (Rp 2.576,23);
Indeks K : 90,13%
BOTL : 0,65
Harga CPO Rp 13.096,09/Kg
Harga Kernel Rp 6.612,80/Kg
Nilai Cangkang Rp 25,94/Kg
Naik Rp 56,33 per Kg untuk umur 9 tahun

sumber : cakaplah




 
Berita Lainnya :
  • Universitas Menangkis Kenaikan Biaya Kuliah: Kemenangan bagi Mahasiswa
  • Unisi Pilih BRK Syariah untuk Transaksi Biaya Pendidikan Mahasiswa dan Penerimaan Pembayaran
  • Kembali Maju Pilkada Meranti, Plt Bupati Asmar Daftar ke Semua Parpol
  • Termasuk Riau, Sore Ini 19 Hotspot Menyala di Sumatera
  • Unisi Pindahkan Biaya Pendidikan Mahasiswa dan Penerimaan Pembayaran ke Bank Riau Kepri Syariah
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    8 Camat Sukajadi Rahma Ningsih Apresiasi Donor Darah Kedung Sari
    9 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    10 Ayat Cahyadi : Rencana Belajar Tatap Muka Tunggu Arahan Kemendikbud
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers