www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Jelang Akhir Ramadhan, Pengurus SPS Aceh Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim
Sabtu, 06 April 2024 - 11:39:44 WIB
TERKAIT:
   
 

Banda Aceh (BABADNEWS) - Pengurus dan pimpinan media anggota Serikat Perusahaan Pers (SPS) Provinsi Aceh menggelar buka puasa bersama anak yatim, Jum'at, 05 April 2024.

"Selain buka bersama, kita juga santuni anak yatim," kata Ketua SPS Aceh, Mukhtaruddin Usman, SE.

Dalam acara buka puasa bersama jelang akhir bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah ini, Muktarruddin menyebutkan, kegiatan buka bersama dengan anak yatim telah menjadi kegiatan rutin SPS Aceh di setiap bulan suci ramadhan.

"Semoga kegiatan ini dapat memperkokoh silaturrahmi antar sesama pengelola perusahaan pers dan sekaligus menumbuhkan sikap peduli sosial dengan berbagi rezeki terutama kepada anak yatim," sebutnya

Koordinator acara, Dahlan Zainal Abidin menambahkan, pada tahun ini, SPS menyantuni sebanyak 17 anak yatim yang berdomisi di Banda Aceh dan Aceh Besar.

"Memuliakan anak yatim adalah anjuran junjungan kita Rasulullah SAW. Maka kita tetap mengupayakan dalam setiap agenda buka puasa bersama dapat kita hadirkan para yatim," tambahnya

Ia berharap kepada para yatim yang hadir, dapat merasakan kepedulian dari para pelaku usaha media massa di Aceh, dalam meringankan beban mereka dalam menjalankan kehidupan setelah ditinggalkan ayah mereka.

"Anak yatim menjadi tanggungjawab kita semua," sebutnya singkat.

Pria yang akrab dipanggil Dahlan ZA ini merincikan, selain dihadiri oleh pimpinan media, pengurus SPS Aceh,  anak yatim, turut juga hadir  Head Of media PT Solusi Bangun Andalas, Faraby Azwany dan sejumlah wartawan yang bertugas di Banda Aceh dan Aceh Besar. (***)

Sumber: Radarpekanbaru,com




 
Berita Lainnya :
  • Universitas Menangkis Kenaikan Biaya Kuliah: Kemenangan bagi Mahasiswa
  • Unisi Pilih BRK Syariah untuk Transaksi Biaya Pendidikan Mahasiswa dan Penerimaan Pembayaran
  • Kembali Maju Pilkada Meranti, Plt Bupati Asmar Daftar ke Semua Parpol
  • Termasuk Riau, Sore Ini 19 Hotspot Menyala di Sumatera
  • Unisi Pindahkan Biaya Pendidikan Mahasiswa dan Penerimaan Pembayaran ke Bank Riau Kepri Syariah
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    8 Camat Sukajadi Rahma Ningsih Apresiasi Donor Darah Kedung Sari
    9 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    10 Ayat Cahyadi : Rencana Belajar Tatap Muka Tunggu Arahan Kemendikbud
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers