www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Pelaku Perampokan Pasutri Pedagang Emas di Sumatera Barat Ditangkap di Rohul
Selasa, 07 Mei 2024 - 10:28:29 WIB
TERKAIT:
   
 

ROHUL (BABADNEWS) - Perampok pasangan suami istri pedagang emas di Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat ditangkap di Rokan Hulu (Rohul). Pelaku ditangkap warga dan kepolisian setempat.

Kasat Reskrim Polres Rokan Hulu AKP Raja Kosmos mengatakan pelaku ditangkap hari ini oleh warga. Saat itu, warga melihat sang pelaku bernama Roni Sakadar kebingungan.

"Pelaku ditangkap warga. Posisinya seperti kebingungan," tegas Kasat Reskrim kepada detikSumut, Senin (6/5/2024).

Usai ditangkap, pelaku diserahkan warga ke Polsek Rokan IV Koto. Pelaku bernama Roni Sakandar (44) yang merupakan warga Batu Belah Seberang, Kampar.

"Identitas pelaku yang diamankan bernama Roni Sakandar, alamat Batu Belah Seberang di Kampar. Sudah diamankan di Mapolsek," kata Raja Kosmos.

Selain pelaku, barang bukti uang tunai sekitar Rp 65 juta serta emas sebanyak 713,76 gram juga diamankan.

Kosmos menyebut ada dua pelaku lain yang saat ini tengah diburu. Bahkan, tim Resmob Polres Rokan Hulu membackup tim Polres Lima Puluh Kota untuk memburu 2 pelaku lain.

"Diduga masih ada 2 pelaku lain yang masih dilakukan pencarian. Resmob Polres Rohul melakukan backup saat ini dan tim Polres Lima Puluh Kota sudah di Mapolsek Rokan IV Koto untuk membawa pelaku," kata Raja.

Sebelumnya pasangan suami istri pedagang emas di Kabupaten 50 Kota, Sumatera Barat, dirampok. Sang suami tewas, sementara istrinya mengalami luka serius akibat perampokan itu.

Korban kehilangan emas dan satu unit sepeda motor, namun belum diketahui total emas yang dilarikan para perampok, karena korban yang luka belum bisa dimintai keterangan.

Kapolres Lima Puluh Kota, AKBP Ricardo Condrat Yusuf mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Jumat (3/5/2024). Korbannya laki-laki bernama Reno tewas akibat diduga pukulan benda tumpul, sedangkan istrinya bernama Gita mengalami luka-luka hingga trauma berat.

"Korban perempuan saat ini dirawat di rumah sakit, belum bisa dimintai keterangan," katanya kepada wartawan, Sabtu (4/5/2024) kemarin.

Ricardo mengungkapkan, dari kejadian ini korban kehilangan emas dan satu unit sepeda motor. Belum diketahui berapa total emas yang dibawa kabur pelaku.

"Yang hilang dugaan emas sama sepeda motor. (Jumlahnya) belum tahu, karena belum bisa panjang lebar memberikan keterangan," jelas Kapolres.

"Istrinya belum bisa dimintai keterangan. Jadi kami belum bisa memberikan keterangan lebih rinci. Masih trauma belum bisa diajak bicara, si istri masih dirawat di rumah sakit," katanya lagi, seperti yang dilansir dari detik.(*)

Sumber; Halloriau.com




 
Berita Lainnya :
  • Universitas Menangkis Kenaikan Biaya Kuliah: Kemenangan bagi Mahasiswa
  • Unisi Pilih BRK Syariah untuk Transaksi Biaya Pendidikan Mahasiswa dan Penerimaan Pembayaran
  • Kembali Maju Pilkada Meranti, Plt Bupati Asmar Daftar ke Semua Parpol
  • Termasuk Riau, Sore Ini 19 Hotspot Menyala di Sumatera
  • Unisi Pindahkan Biaya Pendidikan Mahasiswa dan Penerimaan Pembayaran ke Bank Riau Kepri Syariah
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    8 Camat Sukajadi Rahma Ningsih Apresiasi Donor Darah Kedung Sari
    9 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    10 Ayat Cahyadi : Rencana Belajar Tatap Muka Tunggu Arahan Kemendikbud
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers