www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Sejumlah Wilayah di Pekanbaru Terendam Banjir, Ketinggian Mencapai 70 Centimeter
Rabu, 08 Mei 2024 - 19:23:06 WIB
TERKAIT:
   
 

babadnews.com PEKANBARU - Sejumlah wilayah terendam banjir akibat hujan deras yang mengguyur Kota Pekanbaru pada Selasa (7/5/2024) sore hingga malam. Bahkan hingga hari ini, masih ada wilayah yang terendam banjir.

Kepala Seksi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekanbaru Suhendri mengatakan, ada sekitar enam titik wilayah yang mengalami banjir pasca hujan deras kemarin. Ketinggian air mencapai 10-70 centimeter

"Tadi malam kita pantau ada enam titik banjir. Kemudian pagi tadi kita pantau lagi dari enam itu sebagian sudah ada yang surut dan ada yang masih terendam," ujar Suhendri, Rabu (08/05/2024).

Kata Suhendri, enam titik banjir itu terjadi di Tuah Karya. Di lokasi itu kondisi air sudah surut dan hanya menyisakan air di parit yang masih melimpah ke jalan.

Kemudian pihaknya juga memantau di wilayah sekitaran Jalan KH Nasution, Kecamatan Bukit Raya. Ia menyebut banjir di lokasi itu sudah menjadi langganan karena wilayah yang rendah.

Di lokasi itu, BPBD Pekanbaru juga meninggalkan perahu karet karena ketinggian air yang mencapai 50-70 centimeter. Hingga kini, kondisi air di lokasi tersebut masih tinggi.

"Kemudian di Sidomulyo, semalam air cukup tinggi hingga betis. Di sana kita juga turunkan perahu karet. Namun pagi tadi kita tarik karena sudah surut," sebutnya.

Selanjutnya banjir di wilayah Sakuntala, Tangkerang Utara. Di lokasi itu juga terjadi banjir, namun saat ini sudah mulai normal kembali.

"Begitu juga di Kesadaran dan Cengkeh yang tadi malam banjir kini sudah kembali normal, tinggal genangan tipis-tipis lah," ungkapnya.

Namun begitu, ia memastikan tidak ada warga yang mengungsi akibat banjir. Warga hanya meminta bantuan perahu karet untuk membantu operasional.

sumber : cakaplah




 
Berita Lainnya :
  • Universitas Menangkis Kenaikan Biaya Kuliah: Kemenangan bagi Mahasiswa
  • Unisi Pilih BRK Syariah untuk Transaksi Biaya Pendidikan Mahasiswa dan Penerimaan Pembayaran
  • Kembali Maju Pilkada Meranti, Plt Bupati Asmar Daftar ke Semua Parpol
  • Termasuk Riau, Sore Ini 19 Hotspot Menyala di Sumatera
  • Unisi Pindahkan Biaya Pendidikan Mahasiswa dan Penerimaan Pembayaran ke Bank Riau Kepri Syariah
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    8 Camat Sukajadi Rahma Ningsih Apresiasi Donor Darah Kedung Sari
    9 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    10 Ayat Cahyadi : Rencana Belajar Tatap Muka Tunggu Arahan Kemendikbud
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers