MH Haris: Kalau Survey Bagus, Saya akan Maju Pencalonan Gubernur Riau
Rabu, 15 Mei 2024 - 19:04:22 WIB
babadnews.com PEKANBARU - Pagi ini, Rabu, 15 Mei 2024, mantan Bupati Pelalawan dua periode, HM Haris dan rombongan hadir ke kantor DPTW PKS Riau Jalan Sukarno Hatta untuk mengembalikan formulir pendaftaran yang telah diambil sebelumnya.
Rombongan diterima oleh Sekretaris DPW PKS Riau Drs Samsudin B, Bendahara DPW PKS Riau H Markarius Anwar, Kabid Pemenangan Pemilu dan Pilkada Marwin Iswandi, Ketua Bidang Kaderisasi, Kabid Humas Indra Isnaini, dan beberapa pengurus lainnya.
''Semoga kedatangan HM Haris membuka peluang kita untuk bisa berkolaborasi membangun Riau 5 tahun kedepan,'' ujar Samsudin.
Sementara itu HM Haris dalam sambutannya mengatakan, ia dengan penuh semangat untuk maju menjadi Gubernur Riau dengan mengikuti Pilgubri 2024 ini.
''Tekad saya sudah bulat. Jika survey yang bagus tak didukung Partai Golkar pun saya akan maju di Pilgubri ini, dan saya berharap PKS memberikan dukungannya kepada saya,” tutup HM Haris.
Sementara itu, Ketua Bidang Pemenangan Pemilu dan Pilkada PKS Marwin Iswandi berharap Haris melengkapi matrik yang akan ditanyakan oleh DPP nanti, seperti kelangkapan partai pengusung karena PKS baru memiliki 10 kursi di DPR Riau.
''Butuh 3 kursi lagi agar bisa berlayar, siapa wakil yang akan mendampinginya, jika mengambil kader PKS peluang untuk dipilihnya akan semakin besar, yang ketiga survey, DPP PKS akan melihat hasil survey calon yang akan diusung, dan yang keempat ketersediaan logistik pemenangan yang disiapkan oleh calon, jika ke empat hal ini terpenuhi maksimal Insyaallah calon akan mendapat restu dari DPP,'' tutup Marwin.
sumber : goriau
Komentar Anda :