www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
PWI Provinsi Riau Tuan HPN 2025 Diharapkan Lebih Melibatkan Generasi Muda
Kamis, 23 Mei 2024 - 13:09:35 WIB
TERKAIT:
   
 

Kebon Sirih (BABADNEWS) - Rapat Pleno PWI Pusat, Rabu (22/5), menetapkan PWI Provinsi Riau sebagai Tuan Rumah Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025. Ketetapan itu kemudian disahkan lewat Surat Keputusan PWI Pusat Nomor 207-PLP/PP-PWI/2024 yang ditandatangani Ketua Umum PWI Pusat, Hendry Ch Bangun dan Sekjen Sayid Iskandarsyah, beberapa jam setelah rapat tersebut.

Ketua Umum PWI Pusat, Hendry Ch Bangun mengatakan, dengan adanya surat keputusan tersebut, PWI Provinsi Riau perlu segera  berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Riau dan seluruh pemangku kepentingan di Provinsi Riau.

“PWI Pusat memandang perlu segera menetapkan Tuan Rumah Hari Pers Nasional 2025 demi kelancaran penyelenggaraan HPN 2025. Terkait hal itu, kami akan secepatnya berdiskusi dengan tuan rumah HPN 2025 untuk mematangkan persiapannya,”ujar Hendry Ch Bangun pada rapat pleno di Kantor Pusat PWI Pusat, Jalan Kebon Sirih, Jakarta.

Hadir dalam kesempatan tersebut, antara lain, sejumlah Pengurus Harian PWI Pusat, antara lain, Wasekjen Raja Pane, Ketua Bidang Pendidikan M Nasir, Ketua Bidang Kerjasama M Sarwani dan Wakil Ketua Bidang Organisasi, Irmanto. Beberapa pengurus lainnya, menghadiri rapat lewat “zoom”, yakni Ketua Bidang Advokasi dan Pembelaan Wartawan Kamsul Hasan dan wakilnya Chelsia Chan, Ketua Bidang Pembinaan Daerah M Harris Sadikin, Ketua Bidang Organisasi Zulmansyah Sekedang dan Herlina (PWI Provinsi Riau). Sementara Raja Isyam Azwar, Pelaksana Tugas (Plt) Ketua PWI Provinsi Riau tidak bisa mengikuti rapat karena sedang menjalankan ibadah haji.

Raja Pane dalam rapat itu sempat menunjukkan Surat Pengurus PWI Provinsi Riau tertanggal 7 Mei Nomor 21/PWI-R/V/2024 yang menyatakan bersedia menjadi Tuan Rumah HPN 2025 serta persetujuan Penjabat Gubernur Riau melalui surat Nomor 500-12/Diskominfotik/1518 tertanggal 3 Mei 2024.

Dijadwalkan peringatan HPN 2025 mendatang, akan meliputi acara Road To HPN pada tanggal 2-8 Februari dan acara puncak Peringatan HPN 2025 tanggal 9 Februari  yang kebetulan jatuh pada hari Minggu.

Berbagai masukan disampaikan untuk memeriahkan peringatan HPN 2025 mendatang, termasuk dari Ketua Umum PWI Pusat, Hendry Ch Bangun agar kehadiran HPN dapat dirasakan manfaatnya oleh tuan rumah dan PWI provinsi lainnya di seluruh Indonesia. Oleh karena itu, kehadiran Presiden terpilih, Prabowo Subianto dalam acara puncak HPN 2025 sangat vital untuk diupayakan.

Hendry Bangun mengatakan HPN 2025 harus lebih melibatkan masyarakat, terutama generasi muda yang “familiar” dengan dunia digital sehingga informasi dan pesan-pesan mengenai kegiatan HPN dapat tersampaikan lewat media-media sosial. Selain itu, tambahnya, digital adalah mesin ekonomi baru bagi Indonesia yang akan segera memasuki era bonus demografi.

Ketua Umum PWI Pusat setuju HPN 2025 harus lebih merakyat, diadakan kegiatan di sekolah- sekolah, mulai apel bendera, cerdas cermat mengenai Kode Etik Jurnalistik tingkat SD, SMP, SMA hingga kegiatan keliling kampus-kampus dan kerjasama penelitian dengan perguruan tinggi setempat terkait persepsi masyarakat mengenai media massa.

Untuk acara “Road To HPN” sudah terjaring sejumlah masukan, berupa kegiatan diskusi mengenai Publisher Right dan mengangkat sisi positif RUU Penyiaran hingga diskusi bertema Budaya Melayu serta sosialisasi Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum “LKBH” PWI Pusat.

“Penting dibuka ruang interaktif antara masyarakat dan pers di HPN 2025 mendatang, antara lain melalui kegiatan sosialisasi KEJ,” ujar Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun. ***

Sumber: Radarpekanbaru.com




 
Berita Lainnya :
  • 675 Kasus DBD di Pekanbaru, DPRD Minta Puskesmas dan Warga Waspada
  • Diduga Cemari Sungai, PT GSL Kuansing Kena Sanksi SP1
  • Polda Riau Siagakan Ratusan Personel Hadapi Potensi Cuaca Ekstrem
  • IHSG Melemah, Pasar Tunggu Sentimen Rebalancing MSCI dan Laporan Kinerja Emiten
  • Riau Kembali Diselimuti 40 Titik Panas, Siak Jadi Pusat Terbanyak
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers