www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Deretan Nama yang Disebut Masuk Bursa Calon Gubernur Riau di Pilkada 2024
Senin, 24 Juni 2024 - 20:30:08 WIB
TERKAIT:
   
 

babadnews.com PEKANBARU - Nama-nama Calon Gubernur Provinsi Riau yang masih terus bergerak mencari peluang untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

Nama-nama calon gubernur tersebut mencakup beberapa tokoh dengan berbagai latar belakang, seperti politikus, militer, dan lain sebagainya. Beberapa diantaranya sudah menyatakan komitmen kepada partai-partai yang dilamar, namun beberapa lainnya masih dalam isu semata.

Berdasarkan rangkuman berbagai sumber, berikut nama-nama Calon gubernur Riau 2024

1. Syamsuar

Mantan Gubernur Provinsi Riau periode 2019-2024 Syamsuar telah menyatakan komitmen maju Pilgubri 2024. Ketua Golkar Riau tersebut dikabarkan akan berduet dengan politisi PKS, Ustaz Mawardi Muhammad Saleh.

Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Bappilu Golkar Riau, Ikhsan mengatakan saat ini partainya masih mematangkan koalisi antara Golkar dengan PKS untuk mengusung Syamsuar-Mawardi Saleh di Pilkada Gubernur atau Pilgub Riau.

2. Edy Natar

Mantan Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution merupakan pasangan Mantan Gubernur Riau, Syamsuar di periode 2019-2024. Edy Natar juga secara gamblang menyatakan diri siap maju Calon Gubernur Riau.

Ia juga menyebut akan berpasangan dengan politikus PKS Riau, Ustaz Sofyan Siroj.

3. Muhammad Nasir

Anggota DPR RI Muhammad Nasir sudah mendapatkan rekomendasi dari Partai Amanat Nasional (PAN). Muhammad Nasir juga telah berduet dengan  HM Wardan yang merupakan mantan Bupati Indragiri Hilir, HM Wardan sebagai wakilnya.

4. Firdaus

Mantan Wali Kota Pekanbaru dua periode sejak tahun 2012-2017 dan 2017-2022, Firdaus juga sudah menyatakan diri maju sebagai Calon Gubernur Riau.

Firdaus disinyalir telah mendaftar ke enam Partai Politik (Parpol), yakni Nasdem, PDIP, PAN, PPP, Demokrat dan PKB.

Nun jauh sebelum Pemilu 2024 dan Pilgubri 2024, sebelum akhir masa jabatannya sebagai Wali
 Kota Pekanbaru

 Pekanbaru pada tahun 2022, Firdaus bahkan sudah mengaku akan maju pada tahun 2024.

5. Annas Maamun

Mantan Gubernur Riau periode 19 Februari 2014-25 September 2014, Annas Maamun juga kembali mencalonkan diri sebagai Gubernur Riau periode 2024-2029 di usianya yang ke-84 tahun.

Annas Maamun juga sudah mendaftarkan dirinya ke beberapa partai, salah satunya PDIP.

6. Abdul Wahid

Anggota DPR RI periode 2019-2024 Anggota DPR RI terpilih periode 2024-2029 Abdul Wahid juga telah mendaftarkan dirinya sebagai Calon Gubernur Riau di Pilkada Riau 2024.

Legislator PKB ini juga sudah mendaftarkan dirinya ke PKB, PAN, PPP, Nasdem dan PDIP.

7. Dr Alfitra Salamm

Mantan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) Dr H Alfitra Salamm APU menjadi pendatang baru di kancah Pilkada 2024.

Putra asli Cerenti, Kuantan Singingi (Kuansing) ini mantap ingin bertarung di Pilgubri. Diketahui, ia telah mengikuti  Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) Calon Gubernur Riau 2024 di PKB.

8. SF Hariyanto

Pj Gubernur Provinsi Pemprov SF Hariyanto diisukan kuat bakal maju di Pilgubri 2024.

Memperkuat dugaan tersebut, baliho menunjukkan gambar SF Hariyanto dengan kemeja berwarna putih sedang melambaikan tangan pun bertebaran di Kota Pekanbaru.

Disamping gambarnya terdapat kalimat " Bersama Membangun Riau, bekerja keras, bekerja cepat dan bertindak tepat serta sudah teruji". Serta ada logo Pemprov Riau di atasnya.

Meskipun demikian, hingga saat ini, SF masih membantah akan maju Pilgubri. Namun, apabila maju ke panggung Pilkada, maka SF Hariyanto sebagai kepala daerah harus segera mengundurkan dirinya secara resmi.

sumber : riauonline




 
Berita Lainnya :
  • Antisipasi Musim Hujan, Polres Kuansing Perkuat Sinergi Hadapi Potensi Bencana
  • DPRD Pekanbaru Evaluasi Pengelolaan Parkir, PT Yabisa Setor Rp20 Juta per Hari
  • Solar Langka di Pekanbaru, Diduga Akibat Gangguan Distribusi Pertamina
  • MKD Putuskan Uya Kuya dan Adies Kadir Tak Bersalah, Sahroni dan Eko Patrio Disanksi
  • Gaji ASN Siak Belum Cair, Pemkab Sebut SIPD Kemendagri Sedang Maintenance
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers