www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Melalui Mimpi, Rasulullah Menegur Bilal
Sabtu, 29 Juni 2024 - 14:22:03 WIB
TERKAIT:
   
 

(BabadNews) - Beberapa tahun setelah Pembebasan Makkah (Fath Makkah), kondisi fisik Nabi Muhammad SAW mulai menurun. Setelah musim haji, sakit yang dialami Rasulullah SAW kian menunjukkan gejala.

Akhirnya, beliau berpulang ke rahmatullah. Seluruh kaum Muslimin berduka cita.

Bahkan, Umar bin Khattab sempat mengingkari kepergian Rasulullah SAW untuk selamanya. Hingga Abu Bakar ash-Shiddiq menenangkannya.

Saat jenazah Rasulullah SAW menjelang dimakamkan, Bilal bin Rabah berdiri untuk mengumandangkan azan. Tiba di lafaz, "Aku bersaksi bahwa Muhammad adalah utusan Allah", suaranya menjadi terbata-bata.

Kesedihan menguasai dirinya. Segenap kaum Muslimin menangis. Sosok mulia yang teramat dicintai itu telah meninggal dunia.

Sebuah riwayat menyebutkan, Bilal bin Rabah semenjak wafatnya Rasulullah SAW hanya melakukan azan tiga hari. Sebab, tiap sampai pada lafaz, "Aku bersaksi bahwa Muhammad adalah utusan Allah", ia selalu tersungkur dan menangis.

Siapapun Muslim yang mendengarkannya juga akan turut terbawa suasana. Terkenang lagi bagaimana saat-saat Rasulullah SAW masih ada di tengah umat.

Sedemikian sedihnya Bilal, sampai-sampai ia meminta izin kepada khalifah agar boleh pergi dari Madinah. Sebab, kenangan akan tetap menghantuinya.

Bermimpi

Sampailah hari ketika Nabi Muhammad SAW mendatangi Bilal bin Rabah melalui mimpi. Rasulullah SAW berkata kepadanya, "Wahai Bilal, mengapa engkau tidak pernah menjengukku lagi?"

Sahabat yang berasal dari Afrika itu terkejut. Ia pun langsung terbangun. Bilal bagaikan terpukul lantaran kata-kata Rasulullah SAW itu. Dengan segera, dirinya menuju Madinah.

Kedatangan Bilal bin Rabah diterima dua cucu Rasulullah SAW, Hasan dan Husain. Keduanya lantas meminta agar sang sahabat Nabi mengumandangkan azan begitu waktu shalat tiba.(rml)


Sumber: Radarpekanbaru.com




 
Berita Lainnya :
  • UAS Imbau Masyarakat Tenang, Klarifikasi Bahwa Gubernur Riau Hanya Dimintai Keterangan oleh KPK
  • 3 Bulan Dana Belum Turun, Kantor Lurah Sungai Mempura Gelap-Gelapan Tanpa Listrik
  • PSPS Pekanbaru Fokus Bangkit Hadapi Persiraja di Laga Penutup Putaran Pertama
  • Ubah Sampah Jadi Energi, Gubri Targetkan Riau Miliki Fasilitas PSEL Modern
  • LAN Kuansing Dukung Polda Riau Tertibkan PETI: Jaga Lingkungan dan Ketertiban Sosial
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
    10 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers