www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Penembak Trump Pemuda 20 Tahun, Anggota Partai Republik
Senin, 15 Juli 2024 - 15:27:51 WIB
TERKAIT:
   
 

JAKARTA (BabadNews) - Penembak calon presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump di Butler, Negara Bagian Pennsylvania, Sabtu (13/7/2024), ternyata pemuda berusia 20 tahun. Pemuda bernama Thomas Matthew Crooks itu merupakan anggota Partai Republik, sama dengan Trump.

Dikutip dari Kompas.com yang melansir Daily Mail pada Ahad (14/7/2024), foto Crooks beredar untuk kali pertama beberapa jam setelah ia tewas ditembak Dinas Rahasia AS. Lulusan SMA pada 2022 itu menembak Trump dengan senapan jenis AR di atap bangunan sejauh hampir 120 meter dari panggung kampanye pada pukul 18.15 waktu setempat.

Foto Crooks yang mengenakan kacamata, kawat gigi, dan kaus berbendera Amerika saat foto buku tahunan beredar mulai Ahad pagi.

Sejauh ini belum diketahui motif Crooks menembak Trump, calon presiden berusia 78 tahun dari Partai Republik itu.

Video yang dilansir TMZ memperlihatkan Crooks membidik target dengan teropong atau alat bidik sambil tengkurap di atas atap. Orang-orang yang melihatnya dari bawah ketakutan dan panik.

Crooks tampak berambut panjang coklat, mengenakan kemeja abu-abu dan celana panjang khaki. Begitu suara tembakan terdengar, orang-orang berteriak dan berlarian. Tak lama kemudian, suara tembakan mengarah ke Crooks dan dia tertembak.

Trump dilarikan ke luar panggung dengan darah mengucur di wajahnya, sedangkan satu penonton tewas, lalu dua orang lainnya terluka parah.

Saat dibawa ke tempat aman, Trump sempat mengepalkan tangan ke arah massa pendukungnya dan kemudian berkata, "Saya ditembak dengan peluru yang menembus bagian atas telinga kanan saya."

Insiden Trump ditembak terjadi tak lama setelah dia naik panggung untuk kampanye terakhir sebelum Konvensi Nasional Partai Republik di Milwaukee pekan ini.***

Sumber: Goriau.com




 
Berita Lainnya :
  • Syafruddin Iput Desak Solusi Permanen Atasi Banjir di Kecamatan Bangko
  • Wali Kota Pekanbaru: Pemerintah Siap Dukung Pekanbaru FC dari Fasilitas hingga Anggaran
  • Fenomena Supermoon Beaver 2025, Paling Terang Sepanjang Tahun, Terjadi 5 November
  • Harga Cabai, Ayam, dan Telur Naik, Inflasi Riau Hampir 5 Persen
  • Pelaku Pencabulan di Pelalawan Ditangkap Setelah Buron, Korban Ternyata Keponakan Sendiri
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers