23 Pemain Sepakbola Riau akan Jalani Training Center Penuh di Jakarta
Rabu, 17 Juli 2024 - 15:14:34 WIB
PEKANBARU (BabadNews) - Sebanyak 23 pemain sepakbola Riau akan menjalani Training Center (TC) penuh di Jakarta. Pemusatan latihan di Jakarta untuk memaksimalkan persiapan cabor sepakbola pada PON Aceh-Sumut September mendatang.
Puluhan pemain sepakbola tersebut dilepas langsung oleh Ketua KONI Riau Iskandar Hoesin, bersama Ketua Asprov PSSI Riau Edward Riansyah. Turut hadir dalam pelepasan itu, Wakil Ketua I KONI Riau Khairul Fahmi, Ketua III KONI Riau Ahmad Ismail, dan Sekretaris Umum KONI Riau Edi Satria.
Ketua KONI Riau Iskandar Hoesin mengatakan, TC di Jakarta ini merupakan upaya untuk menambah jam terbang pemain Riau. Menurutnya, dengan latihan di Jakarta, pemain bisa melakukan uji coba dengan tim-tim besar.
"Kami mengharapkan, TC di Jakarta dapat memperluas jam terbang atlet. Sehingga mencapai hasil yang terbaik di PON mendatang," ujar Iskandar, Rabu (17/7/2024).
Terkait target, KONI Riau belum memberikan target medali kepada cabor sepakbola. Namun begitu, dengan latihan dan persiapan yang dilakukan dapat mencapai hasil terbaiknya.
Ia menyebut, cabor sepakbola sudah 31 tahun tidak lolos PON. Namun pada Porwil Sumatera tahun 2023 lalu, cabor sepakbola kembali mengukir sejarah dengan lolos PON Aceh-Sumut.
"Kita berusaha semaksimal mungkin, agar cabor sepakbola dapat meraih hasil terbaik pada PON Aceh-Sumut nanti," katanya.
Sementara itu, Ketua Asprov PSSI Riau Edward Riansyah mengatakan, melakukan TC di Jakarta bukan tanpa alasan. Mereka memilih Jakarta sebagai tempat TC penuh agar bisa melakukan uji coba dengan banyak tim.
"Kenapa di Jakarta, karena di Jakarta banyak tim yang bisa kita uji coba di sana. Di kawasan Jabodetabek itu, kita bisa melakukan uji coba dengan tim Liga 2 dan liga 1, termasuk tim PON lainnya," ujar Edu, sapaan akrabnya.
Pihaknya berharap, dengan TC penuh selama satu bulan setengah dapat memaksimalkan persiapan pemain sepakbola Riau menghadapi PON Aceh-Sumut. Ia menyebut, timnya akan langsung berangkat ke PON, setelah TC penuh selesai.
"Jadi tim kita tidak balik lagi ke Riau, tapi selesai TC kita langsung berangkat ke PON. Jadi kita TC penuhnya di Jakarta saja," katanya.
Dikatakannya, pelepasan yang dilakukan saat ini sekaligus pelepasan keberangkatan PON. Karena itu, pihaknya sangat berterima kasih kepada pihak sponsor terutama Pemerintah Provinsi Riau, Dispora, KONI Riau dan juga sponsor lainnya yakni RS Awal Bros.
Dalam PON nanti, dirinya menegaskan bahwa Riau bukanlah tim yang numpanh lewat lolos PON. Untuk itu, pihaknya memaksimalkan persiapan pemain dengan melakukan TC di Jakarta.
"Kita berharap, dengan latihan yang sudah kita lakukan sejak empat bulan terakhir dan ditambah TC penuh selama satu bulan setengah, tim Riau dapat menunjukkan peningkatan. Kita harap, mereka membawa prestasi yang layak untuk kita saat mereka pulang PON," harapnya.
Ia juga berharap doa dan dukungan dari masyarakat Riau bagaimana sepakbola Riau lebih baik lagi ke depan. Terkait tempat latihan, Edu menyebut, tim Riau akak melaksanakan latihan di Pancoran Soccer Field (PSF). Lapangan tersebut juga menjadi tempat latihan bagi skuad PSPS Pekanbaru.
"Untuk latihan kita di PSF," pungkasnya.**
Sumber: Cakaplah.com
Komentar Anda :