www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Untuk Kali Kedua Indonesia Juarai Piala AFF U-19
Selasa, 30 Juli 2024 - 10:19:07 WIB
TERKAIT:
   
 

SURABAYA (BabadNews) – Untuk kali kedua Indonesia menjuarai Piala AFF U-19. Setelah generasi Evan Dimas Darmono dkk menorehkannya pada 2013, Senin (29/7) malam giliran Doni Tri Pamungkas dkk yang sukses merebut trofi ajang yang kali pertama berlangsung pada 2002 itu.

Indonesia menaklukkan Thailand dengan skor 1-0 dalam final di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Gol kemenangan dicetak Jens Raven pada menit ke-18.

Itu adalah gelar keempat pelatih Indonesia U-19 Indra Sjafri di level kelompok umur. Pada edisi 2013, Indra pula yang menjadi nakhoda. Dua gelar lain adalah Piala AFF U-22 pada 2019 dan emas SEA Games 2023 bersama Indonesia U-22.

Pelatih Indonesia U-19 Indra Sjafri langsung sujud syukur setelah wasit Faisal Sulaiman meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan final. Ungkapan rasa bahagia. Dia kembali mempersembahkan gelar Piala AFF U-19 untuk Merah Putih.

Indra Sjafri mengatakan, dirinya tidak ingin itu menjadi beban maupun membuatnya sombong. ’’Saya katakan sejak awal bahwa tujuan kami adalah kualifikasi Piala Asia U-20 September mendatang,’’ tegasnya. Tapi, tentu saja itu bakal jadi motivasinya. Termasuk pemain. ’’Ini piala untuk pemain yang sudah bekerja keras selama Piala AFF U-19 ini. Tapi, gelar juara ini jadi modal dan motivasi, menambah kepercayaan diri menatap kualifikasi Piala Asia,’’ ungkapnya.

Jens Raven pun mengaku bangga bisa membawa Indonesia U-19 jadi juara. Sebagai pemain keturunan, Piala AFF U-19 kali ini jadi yang pertama berseragam Merah Putih dan langsung memberikan gelar juara. ’’Tapi, tentu ini bukan karena saya saja. Ada kerja keras tim di dalamnya,’’ ujarnya.

Sementara itu, pelatih Thailand U-19 Emerson Pereira da Silva tetap bangga terhadap anak asuhnya meski gagal meraih juara. Menurut dia, Kittipong Bunmak dkk sudah berjuang 100 persen sepanjang 90 menit. ’’Kami menciptakan banyak peluang, tapi satu kesalahan lewat bola mati berhasil membobol gawang kami,’’ ujarnya.

Yang jelas, Piala AFF U-19 kali ini memberikan banyak pelajaran bagi anak asuhnya. Tekanan dari suporter, kualitas pertandingan, hingga beberapa kesalahan yang seharusnya tidak diulangi. ’’Bagus untuk pengalaman. Sekarang kami akan bersiap untuk turnamen bulan depan di Korea Selatan, lalu menargetkan masuk ke babak selanjutnya di Piala Asia,’’ paparnya.

Indonesia langsung tampil menekan sejak menit awal. Sementara Thailand mulai memasuki menit ketujuh bisa mengembangkan permainan.Di menit ke-15 Thailand yang giliran meneror gawang Indonesia lewat tembakan keras Thanawut Phochai. Namun tembakan Thanawut masih membentur tiang kiri gawang Indonesia.

Menit ke-17, giliran Indonesia yang mengancam. Namun umpan cut back Arlyansyah Abdulmanan kepada Muhammad Kafiatur masih bisa dipotong bek Thailand dan menghasilkan sepak pojok.

Lewat sepak pojok ini Indonesia berhasil membobol gawang Thailand lewat sontekan Jens Raven di menit ke-18, usai meneruskan sundulan Kadek Arel setelah menanduk sepak pojok Muhammad Kafiatur.Di menit ke-37, pemain Thailand Piyawat Petra melepaskan tendangan bebas yang mengenai tiang gawang kanan Indonesia. Beruntung, bola keluar setelah mengenai tiang saat kiper Indonesia Ikram Alghifari sudah ‘mati’ langkah.

Pada menit ke-43 Thailand kembali mengancam gawang Indonesia melalui tembakan Thanawut Phonchai tapi bisa ditangkap Ikram Algiffari.


Sumber: Riaupos.com




 
Berita Lainnya :
  • Gaji ASN Siak Belum Cair, Pemkab Sebut SIPD Kemendagri Sedang Maintenance
  • MTQ ke-50 Mandau Meriah, Bupati Kasmarni Tekankan Nilai Qur’ani dalam Pembangunan
  • Gol Tunggal Mac Allister Antar Liverpool Kalahkan Madrid di Anfield
  • 675 Kasus DBD di Pekanbaru, DPRD Minta Puskesmas dan Warga Waspada
  • Diduga Cemari Sungai, PT GSL Kuansing Kena Sanksi SP1
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai Bangun Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers