www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Masyarakat Diminta Untuk Waspada Terhadap Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang yang Berpotensi Guyur Riau
Sabtu, 07 September 2024 - 10:05:34 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (BabadNews) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Riau telah mengeluarkan peringatan dini mengenai potensi cuaca ekstrem di beberapa wilayah di Provinsi Riau hari ini, Sabtu (7/9/2024).

Masyarakat diminta untuk waspada terhadap hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai petir dan angin kencang, terutama pada malam dan dini hari.

"Cuaca ekstrem ini diprakirakan terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Kuansing, Kampar, Pelalawan dan Rohul. potensi hujan deras ini kemungkinan besar akan terjadi pada malam hingga dini hari," kata Prakirawan BMKG Pekanbaru, Sanya.

Di pagi hari, wilayah Riau diprediksi akan mengalami kondisi udara kabur dengan cuaca cerah berawan.

Meski demikian, hujan dengan intensitas ringan hingga sedang bersifat lokal akan terjadi di sebagian Kabupaten Rohul, Rohil, Pelalawan, Kampar dan sebagian Bengkalis.

"Meski sebagian besar wilayah cerah berawan, hujan lokal tetap mungkin terjadi di beberapa daerah, terutama di wilayah Rohul dan Rohil," jelasnya.

Pada siang hingga sore hari, cuaca di wilayah Riau akan didominasi kondisi cerah berawan hingga berawan. Namun, beberapa wilayah, seperti Kabupaten Rohul dan Rohil, tetap berpotensi mengalami hujan ringan hingga sedang.

"Warga di daerah ini perlu bersiap menghadapi hujan yang bisa turun sewaktu-waktu pada siang dan sore hari, terutama bagi yang bekerja di lapangan atau sedang berkendara," tambahnya.

Malam hari diperkirakan akan berawan dengan potensi hujan ringan di sebagian wilayah Kabupaten Rohul, Inhu dan Kota Dumai.

"Malam nanti, hujan ringan mungkin turun di beberapa titik, namun intensitasnya tidak akan terlalu signifikan," ungkapnya.

Pada Minggu (8/9/2024) dini hari, cuaca diprediksi berawan dengan potensi hujan ringan hingga sedang. Wilayah yang terdampak meliputi Kabupaten Kuansing, Rohul, Inhu, Pelalawan, Kampar, serta Kota Pekanbaru.

“Udara pada dini hari akan terasa lebih lembap dan dingin, jadi kami mengimbau warga yang berada di wilayah ini untuk berhati-hati, terutama yang melakukan perjalanan malam,” tuturnya.

BMKG Riau mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, terutama bagi mereka yang tinggal di daerah rawan banjir dan angin kencang.

"Kami menyarankan warga untuk menghindari daerah terbuka atau pohon besar selama cuaca buruk berlangsung, serta selalu memantau informasi terbaru dari BMKG," pungkasnya.

Sumber: Halloriau.com




 
Berita Lainnya :
  • Antisipasi Musim Hujan, Polres Kuansing Perkuat Sinergi Hadapi Potensi Bencana
  • DPRD Pekanbaru Evaluasi Pengelolaan Parkir, PT Yabisa Setor Rp20 Juta per Hari
  • Solar Langka di Pekanbaru, Diduga Akibat Gangguan Distribusi Pertamina
  • MKD Putuskan Uya Kuya dan Adies Kadir Tak Bersalah, Sahroni dan Eko Patrio Disanksi
  • Gaji ASN Siak Belum Cair, Pemkab Sebut SIPD Kemendagri Sedang Maintenance
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers