www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Dejan FC Gagal Curi Poin di Kandang PSPS Pekanbaru, Kalah 2-0
Kamis, 03 Oktober 2024 - 08:21:56 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (BabadNews)  - Dejan FC gagal mencuri poin di kandang PSPS Pekanbaru, Rabu (2/10/2024) malam. Bermain di Stadion Kaharuddin Nasution, Pekanbaru, Dejan FC kalah 2-0 dari skuad Askar Bertuah.

Atas kekalahan itu, Pelatih Kepala Dejan FC, Danang Suryadi mengakui kesulitan untuk menembus pertahanan PSPS. Ditambah lagi, permainan anak asuhnya juga sedikit tidak sesuai dengan skema pelatih.

"Pada babak pertama kita memang belum maksimal seratus persen. Kemudian juga tidak bermain sesuai dengan skema," ujar Danang.

Untuk mengejar ketinggalan satu gol, dirinya berharap bisa dilakukan pada babak kedua. Permainan mulai berjalan sesuai skema.

Beberapa kali peluang, namun pemainnya belum mampu untuk mencetak gol. Bahkan, seharusnya Dejan FC punya peluang besar di depan gawang PSPS, namun tembakan pemainnya tinggi di atas mistar gawang.

Sulitnya untuk menciptakan gol, dirinya mengakui solidnya pertahanan PSPS.

"Lagi-lagi rapatnya pertahanan PSPS juga sulit untuk kita, ada beberapa shooting tadi bisa diblok sama pemain PSPS," ungkapnya.

Di sisi lain, dirinya juga menyayangkan gol kedua untuk PSPS yang dianggap sah oleh wasit. Ia menilai, gol kedua PSPS dalam posisi offside. Tertinggal 2-0, membuatnya semakin sulit untuk mengejar PSPS.

Sumber: Cakaplah.com




 
Berita Lainnya :
  • Antisipasi Musim Hujan, Polres Kuansing Perkuat Sinergi Hadapi Potensi Bencana
  • DPRD Pekanbaru Evaluasi Pengelolaan Parkir, PT Yabisa Setor Rp20 Juta per Hari
  • Solar Langka di Pekanbaru, Diduga Akibat Gangguan Distribusi Pertamina
  • MKD Putuskan Uya Kuya dan Adies Kadir Tak Bersalah, Sahroni dan Eko Patrio Disanksi
  • Gaji ASN Siak Belum Cair, Pemkab Sebut SIPD Kemendagri Sedang Maintenance
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers