www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Kiper Timnas Indonesia Dikabarkan Sudah Pulih dari Cedera, Siap Turun di Laga Timnas Indonesia Vs Bahrain
Sabtu, 05 Oktober 2024 - 09:14:04 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (BabadNews) - Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes dikabarkan sudah pulih dari cedera pergelangan tangan yang dialami dan siap membela Timnas Indonesia saat bertemu Bahrain.

Mengutip dari akun Instagram @fcdallas, kiper 26 tahun itu terlihat sudah berlatih bersama skuad FC Dallas.

Sekadar diketahui, Maarten Paes dinyatakan mengalami cedera beberapa menit sebelum kick off San Jose Earthquakes vs FC Dallas di lanjutan Major League Soccer (MLS) pada Kamis, 3 Oktober 2024 pagi WIB.

Dalam beberapa video yang beredar di media sosial, tangan kanan eks kiper FC Utrecht itu dibalut perban. Hal itu menimbulkan kekhawatiran bahwa Maarten Paes akan absen saat Timnas Indonesia melawat ke markas Bahrain pada 10 Oktober 2024 mendatang, dan melawan China pada 15 Oktober 2024 di lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Laman FotMob pun membuat kaget pencinta sepakbola Tanah Air. Situs tersebut memprediksi Maarten Paes baru akan pulih awal November 2024.

Hal itu semakin menegaskan Maarten Paes takkan bermain di laga melawan Bahrain dan China. Namun, kini seperti yang sudah diutarakan di atas, Maarten Paes terlihat sudah berlatih normal bersama FC Dallas.

Ia berpotensi diturunkan lagi saat FC Dallas tandang ke markas Portland Timbers pada Senin, 7 Oktober 2024 pukul 06.00 WIB. Kelar membela Portland Timbers, Maarten Paes akan langsung terbang ke Bahrain.

Diharapkan, kondisi Maarten Paes terus terjaga. Kehadiran pemain sekaliber Maarten Paes sangat dibutuhkan Timnas Indonesia.

Kemapanan pun telah ditunjukkan Maarten Paes di dua laga awal Grup C saat menghadapi Arab Saudi dan Australia.

Dalam dua laga tersebut, eks kiper Timnas Belanda U-21 itu membuat banyak penyelamatan krusial bagi Timnas Indonesia hingga terpilih sebagai man of the match.

Sumber: Cakaplah.com




 
Berita Lainnya :
  • Antisipasi Musim Hujan, Polres Kuansing Perkuat Sinergi Hadapi Potensi Bencana
  • DPRD Pekanbaru Evaluasi Pengelolaan Parkir, PT Yabisa Setor Rp20 Juta per Hari
  • Solar Langka di Pekanbaru, Diduga Akibat Gangguan Distribusi Pertamina
  • MKD Putuskan Uya Kuya dan Adies Kadir Tak Bersalah, Sahroni dan Eko Patrio Disanksi
  • Gaji ASN Siak Belum Cair, Pemkab Sebut SIPD Kemendagri Sedang Maintenance
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers