www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Jelang Subuh, Tentara Israel Aniaya Tokoh Terkemuka Tepi Barat Hingga Syahid
Rabu, 09 Oktober 2024 - 11:42:20 WIB
TERKAIT:
   
 

TEPI BARAT (BabadNews)  -- Pasukan Israel pada Senin memukul hingga tewas seorang aktivis Palestina berusia 66 tahun setelah menggerebek rumahnya di Tepi Barat yang diduduki.

Ziad Abu Helaiel adalah seorang tokoh suku yang populer di Tepi Barat. Ia terkenal karena secara damai menghadapi tentara Israel selama demonstrasi dan berdiri di antara mereka dan para pengunjuk rasa.

Putra Abu Helaiel, Murad, mengatakan kepada AFP bahwa sekitar pukul 3 pagi pada hari Senin, sekelompok tentara Israel menyerbu rumah mereka di Dura, sebelah selatan Hebron. Otoritas Zionis mencoba menangkap salah satu kerabat mereka.

“Ayah saya mencoba menghentikan mereka, sehingga mereka memukulnya dua kali di bagian dada, lalu mendorongnya, menyebabkan dadanya bertabrakan dengan pintu, yang menyebabkan dia mati syahid,” kata Murad.

Para tentara kemudian mundur dari rumah itu, meninggalkan Abu Helaiel dalam keadaan pingsan di lantai. Aktivis tersebut dibawa ke rumah sakit, di mana ia dinyatakan meninggal dunia.

Berita tentang pembunuhan Abu Helaiel menyebabkan kemarahan dan kesedihan yang meluas di Tepi Barat. Kerumunan massa berbaris dalam prosesi pemakaman di kotanya, meneriakkan yel-yel menentang pendudukan Israel.

Pada Senin subuh, pasukan Israel membunuh seorang anak Palestina berusia 12 tahun, Hatem Gaith, ketika mereka melakukan penggerebekan di kamp pengungsi Qalandiya untuk melakukan penangkapan.

Sejak dimulainya perang di Gaza, setidaknya 701 warga Palestina telah terbunuh oleh pasukan Israel atau pemukim di Tepi Barat, menurut kementerian kesehatan Palestina.

Sumber: Republika.co




 
Berita Lainnya :
  • Polda Riau Siagakan Ratusan Personel Hadapi Potensi Cuaca Ekstrem
  • IHSG Melemah, Pasar Tunggu Sentimen Rebalancing MSCI dan Laporan Kinerja Emiten
  • Riau Kembali Diselimuti 40 Titik Panas, Siak Jadi Pusat Terbanyak
  • Rohul Bahas Ranperda untuk Wujudkan Produk Hukum yang Berkualitas
  • Atasi Keterbatasan Armada, Bengkalis Usulkan KMP Berembang untuk Rute RoRo
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers