www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Diguyur Hujan Lebat, Warga Tetap Antusias Ikuti Kampanye Cagubri Abdul Wahid
Jumat, 11 Oktober 2024 - 19:21:46 WIB
TERKAIT:
   
 

PELALAWAN (BabadNews) - Cagubri Abdul Wahid melakukan kampanye di kabupaten Pelalawan, lokasi pertama di desa lubuk terap kec. Bandar petalangan dan yang kedua di Desa Sari Makmur Pangkalan lesung, jumat (11/10/24).

Kondisi cuaca yang kurang mendukug, 2 lokasi kampanye yang dilaksanakan diguyur hujan lebat, namun tetap tidak mengurangi semangat para pendukung yang sudah merindukan calon gubernur mereka.

Abdul Wahid dalam sambutannya mengucapkan terimakasih karna warga tetap hadir dan sabar menunggu.

"Terimakasih bapak ibu sudah hadir dan bertahan menunggu, walaupun suasana huja lebat, tadi kami sempat terpuruk menuju kesini" jelas wahid

Cagubri Muda yang didukung ustadz abdul somad ini menyampaikan visi misi maju sebagai gubernur.

"Saya maju karna diminta banyak tokoh, insya allah akan menyelesaikan infrastruktur jalan kita yang banyak rusak dan belum terbangun, selanjutnya pendidikan gratis dan kemudahan lapangan kerja bagi anak-anak kita" jelas wahid

"Oleh karena itu saya mohon doa dan dukungan dari bapak ibu semua, jangan lupa 27 november tinggal 40 hari lebih, ajak keluarga coblos nomor 1" pinta wahid

Sementara itu tokoh masyarakat pelalawan tengku nahar yang sejak awak mendampingi juga menceritakan profil cagubri abdul wahid kepada masyarakat

"Bapak ibu semua, Calon Gubernur kita ini anak kampung, desa terpencil di inhil kampungnya, 10 tahun sudah yatim, beliau orang susah dan pasti mengerti bagaimana kesusahan kita" cerita tokoh masyarakat ini

"Mari kita dukung pak wahid jadi gubernur, insya allah akan peduli untuk membantu kita, memakmurkan masyarakat riau" tutup tengku




 
Berita Lainnya :
  • Empat Guru PPPK di Meranti Masuk Daftar Calon Kepala Sekolah, Langkah Bersejarah di Dunia Pendidikan Daerah
  • Operasi Antinarkoba di Laut Lepas, Tentara AS Serang Kapal Penyelundup, Dua Tewas
  • Kontrak Habis, Helikopter Water Bombing dan Patroli Karhutla Riau Dipulangkan ke Jakarta
  • Gempa M 4,8 Guncang Tarakan, Warga dan Pasien RSUD Berhamburan Keluar
  • Sering Ngidam Cokelat? Mungkin Tubuhmu Butuh Magnesium!
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers