www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Elon Musk Kucurkan Dana Rp1,1 Triliun untuk Timses Trump
Kamis, 17 Oktober 2024 - 12:09:49 WIB
TERKAIT:
   
 

(BabadNews)  - Miliarder pemilik SpaceX, Tesla dan platform media sosial X, Elon Musk dilaporkan telah mengucurkan dana sebesar 75 juta dolar AS atau Rp1,1 triliun untuk mendukung kemenangan mantan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump.

Pengeluaran fantastis tersebut terungkap dalam laporan federal hari Selasa waktu setempat, 15 Oktober 2024. Dikatakan bahwa dana disalurkan melalui America PAC, sebuah organisasi yang didirikan untuk menyukseskan kampanye Trump.

Pengusaha kelahiran Afrika Selatan itu mendukung Trump setelah penembakkan yang menargetkan mantan presiden AS tersebut di Butler, Pennsylvania, pada bulan Juli.

Musk kemudian bergabung dengan Trump dalam acara kampanye kampanye besar-besaran kedua di Butler bulan ini.

“Seperti yang Anda lihat, saya bukan hanya MAGA. Saya MAGA berkulit gelap,” kata Musk saat itu seperti dimuat Associated Press, sambil menunjuk topi hitamnya yang bertuliskan “Make America Great Again”.

Setelah bertahun-tahun tidak menonjolkan diri di dunia politik, ia muncul dalam pemilihan umum 2024 sebagai pendukung utama Trump.

Trump berjanji akan menunjuk Musk untuk memimpin komisi efisiensi pemerintah yang baru dibentuk jika ia kembali menduduki Gedung Putih pada bulan November.

Hasil putusan Citizens United tahun 2010 oleh Mahkamah Agung, perusahaan-perusahaan dapat menghabiskan dana dalam jumlah tak terbatas untuk kegiatan politik dalam mendukung kandidat, selama mereka tidak berkoordinasi secara langsung dengan kampanye

Sebelumnya, perusahaan-perusahaan dibatasi dalam hal jumlah yang dapat mereka belanjakan untuk membantu seorang kandidat menang.

Namun, keputusan Citizens United membuka jalan bagi pembentukan super PACS yang tidak memiliki batasan penggalangan dana.(rml)

Sumber: Radarpekanbaru.com




 
Berita Lainnya :
  • Rohul Bahas Ranperda untuk Wujudkan Produk Hukum yang Berkualitas
  • Atasi Keterbatasan Armada, Bengkalis Usulkan KMP Berembang untuk Rute RoRo
  • Zohran Mamdani Ukir Sejarah, Jadi Wali Kota Muslim Pertama dan Termuda New York
  • Disdik Riau dan Baznas Bagikan Seragam Gratis bagi Puluhan Ribu Siswa Kelas X
  • Dampak Pembangunan PKS, Air Sungai Lanjung Siak Tercemar dan Anak SD Tak Bisa Sekolah
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers