www.babadnews.com
Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
Kampanye di Pekanbaru, Warga Sukakadi dan Senapelan Siap Menangkan Abdul Wahid-SF. Hariyanto
Selasa, 12 November 2024 - 16:05:48 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (BabadNews) - Masyarakat Kelurahan Kedung Sari RW 03 Sukajadi dan Panglima Front Pembela Bumi Lancang Kuning (FPBLK) serta masyarakat Senapelan menyatakan dukungannya untuk Abdul Wahid. Panglima FPBLK Muhammad Kholid mengaku siap mendukung dan membantu Abdul Wahid - SF Hariyanto dalam pemilihan gubernur (Pilgub) Riau.

Kehadiran Wahid merupakan pengobat rindu bagi masyarakat Senapelan, katanya. Mendapatkan jadwal kunjungan Wahid bukanlah hal yang mudah, mengingat banyaknya masyarakat yang ingin bertemu dengan calon gubernur tersebut.

"Kami bangga Wahid merupakan satu-satunya calon gubernur yang secara aktif memfasilitasi proses Pilkada," katanya pada kampanye dialogis, Selasa (12/11/24).

Sementara tokoh masyarakat Kedung Sari Irwanto, mengatakan warga setempat sepakat untuk memilih nomor satu pada pemilihan mendatang.

"Masyarakat di sini, sekitar 700 orang, sepakat untuk memilih Abdul Wahid - SF Hariyanto sebagai gubernur," kata Irwanto.

Senada dengan pernyataan Irwanto, seorang tokoh masyarakat lainnya juga menyampaikan rasa terima kasih atas kedatangan Abdul Wahid ke daerahnya. Ia yakin, Abdul Wahid dapat membawa Riau menuju kemajuan dan kesejahteraan bagi rakyatnya.

"Semoga hingga waktu pemilihan nanti, tidak ada yang berubah pikiran di antara masyarakat," ujarnya.

Abdul Wahid, dalam kesempatan tersebut, mengungkapkan visi dan misinya untuk Riau, yakni Riau Sehat, Riau Cerdas, serta Riau Beragamis dan Melayu.

Ia juga menyampaikan perjuangannya selama ini telah mengundang banyak dukungan dari berbagai tokoh. Menurutnya, kecintaannya terhadap Riau dan komitmennya untuk memperjuangkan daerah ini tidak akan pernah pudar.

"Saya adalah anggota DPR RI yang berani teriak ‘Riau Merdeka’, meskipun di gedung itu tidak diperbolehkan menyebut kata merdeka. Saya ingin Riau maju," Pungkasnya.




 
Berita Lainnya :
  • Topan Kalmaegi Terjang Filipina, 140 Orang Tewas dan Ratusan Hilang
  • Satgas Migas dan PHR Sinergi Amankan Aset Negara di Blok Rokan
  • Lima Pengedar Sabu Ditangkap di Pelalawan, Polisi Ungkap Dua Jaringan Sekaligus
  • DPRD Pekanbaru Dukung Seleksi Terbuka Camat dan Lurah, Ingatkan Transparansi Hasil
  • Pemerintah Siapkan Program Pembagian Tanah untuk Keluarga Miskin Ekstrem
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Serikat Pekerja Indonesia Laporkan Dugaan Mal-administrasi Pegawai Disnaker Provinsi Riau ke Omdusme
    2 Bertemu Ketua KNPI Pekanbaru 2011-2014, M Yasir Peroleh Banyak Pelajaran BerKNPI
    3 Dilantik Ade Fitra, M Yasir Sah Jabat Ketua PK KNPI Binawidya 2021-2024
    4 Kades Tarai BangunĀ Andra Maistar Lantik Ketua RT dan RW Serentak
    5 Kejagung Periksa Pejabat KLHK, Dugaan Korupsi Oleh Pengelolaan Lahan Hutan di Inhu
    6 Bukit Raya Raih Penghargaan Sebagai Kecamatan Terinovatif 1 Tahun 2020
    7 Tim Basket Putri SMA 1 Kampar Berhasil Melaju ke Babak Kedua, Usai Kalahkan SMA 1 Tandun
    8 Perbaikan Jalan di Kuansing Terus Digesa, Alat Berat Dikerahkan
    9 Dibela PEKAT IB, Bupati Ahmad Yuzar Dinilai Tak Cacat Hukum, Sekda Justru Langgar Kode Etik ASN
    10 Hari Ini PLTA Koto Panjang Riau Akan Buka 3 Pintu Waduk Sekaligus
     
    Otonomi | Pekanbaru | Rohil | Opini | Indeks
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2020-2023 PT. BBMRiau Indo Pers