Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Turun Jadi 16.390 Per Dolar AS
Selasa, 11 Februari 2025 - 11:06:36 WIB
(BabadNews) - Nilai tukar rupiah hari ini di pasar spot exchange turun 32,5 poin atau 0,20% menjadi Rp 16.390 per dolar AS pada Selasa (11/2/2025).
Selain rupiah hari ini yang turun, beberapa mata uang Asia juga kompak melemah berdasarkan data Bloomberg hingga pukul 09.28 WIB.
Dolar Hong Kong turun tipis 0,02% menjadi 7,79 dolar Hong Kong per dolar AS, dolar Singapura melemah 0,10% menjadi 1,356 dolar Singapura per dolar AS, dolar Taiwan turun tipis 0,02% menjadi 32,8 dolar Taiwan per dolar AS, dan won Korea melemah 0,15% menjadi 58,2 won per dolar AS.
Kemudian, peso Filipina melemah 0,15% menjadi 58,2 peso per dolar AS, rupe India melemah 0,06% menjadi 87,4 peso per dolar AS, yuan China turun 0,04% menjadi 7,3 yuan per dolar AS, dan baht Thailand melemah 63% menjadi 34 baht per dolar AS.
Sementara, saat nilai tukar rupiah hari ini turun, beberapa mata uang Asia catat kenaikan, seperti yen Jepang naik tipis 0,03% menjadi 151,9 yen per dolar AS dan ringgit Malaysia juga naik tipis 0,02% menjadi 4,46 ringgit per dolar AS.
Sumber: Cakaplah.com
Komentar Anda :